Sukses

Beauty

5 Cara Cepat Turunkan Berat Badan 5 Kg Dalam 2 Minggu

Kelebihan berat badan memang menuntut setiap wanita untuk melakukan diet. Siapa yang tidak suka dipuji tubuhnya langsing dan cantik? Namun menjalankan diet tidak semudah yang dibicarakan, Anda perlu komitmen kuat untuk bisa menurunkan berat badan.

Jika Anda ingin berhasil menjalankan diet dan ingin segera menurunkan berat badan, maka tips diet yang dikutip dari lolwot.com ini mungkin bisa dicoba sekarang juga.

    Jangan pernah makan junk food

    Jenis makanan yang masuk kategori junk food seperti misalnya semua makanan yang digoreng seperti gorengan, ayam goreng, kentang goreng dan lain sebagainya. Hindari juga junk food yang rendah atau bahkan tidak punya nutrisi seperti kerupuk, keripik dan berbagai olahan biskuit atau roti tawar. Ganti makanan Anda dengan yang fresh seperti salad dan makanan yang dikukus atau direbus saja.

    Minum banyak air

    Cara diet paling ampuh untuk turunkan berat badan cepat adalah banyak minum air. Biasakan untuk minum air sebelum dan sesudah makan, sebelum tidur dan ke mana pun Anda pergi. Minum air akan membuat perut kenyang, mencegah dehidrasi, membuat otak lebih fokus, membantu proses metabolisme tubuh dan membakar kalori lebih baik.

    Bakar lebih banyak kalori

    Perhatikan asupan kalori Anda setiap hari. Jangan sampai Anda makan lebih banyak kalori dari kalori yang bisa Anda bakar per harinya. Untuk membatasi asupan kalori, kurangi porsi makan dan ganti dengan sayur atau buah saja serta hindari makan malam. Untuk membakar kalori lebih banyak, imbangi dengan olahraga seperti bersepeda, berlari, berenang atau aerobik setiap hari selama kurang lebih 1 jam.

    Ganti karbohidrat dengan protein dan serat

    Jangan terlalu banyak makan karbohidrat seperti nasi dan roti. Jika ingin makan roti, ganti dengan roti gandum, jika ingin makan nasi, ganti nasi putih dengan nasi merah. Namun akan lebih baik jika mengurangi asupan karbohidrat dan makan yang lebih banyak protein dan serta seperti sayuran, buah, telur, ikan dan daging tanpa lemak.

    Tidur

    Perhatikan waktu istirahat malam Anda. Tidur yang cukup akan membuat Anda lebih cepat kehilangan berat badan. Pastikan untuk tidur 8 jam per hari karena ini akan membantu tubuh memproses kalori dan metabolisme tubuh lebih baik.

Ikuti 5 poin itu saja, dan terapkan setiap hari. Jika Anda bisa tahan menjalani kelima poin di atas, diet bukan lagi hal sulit untuk dilakukan.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading