Sukses

Beauty

Ingin Langsing dan Awet Muda? Coba Diet Mediterania

Diet mediterania adalah diet yang tidak hanya dapat membuat tubuh Anda langsing, tapi juga dipercaya dapat membuat Anda tampak awet muda dan memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh.

Diet Mediterania terinspirasi dengan gaya hidup orang Mediterania yang di mana makanan yang akan dikonsumsi akan tetap disajikan dengan cita rasa lezat, yaitu tetap menggunakan rempah dan bumbu, ditambah minyak zaitun. Hanya saya proses memasaknya dilakukan dengan dibakar, dikukus, dan dipanggang. Daging tanpa lemak, baik ayam dan ikan bisa tetap dikonsumsi. Selain itu, sayuran dan buah-buahan adalah makanan yang wajib dikonsumsi setiap hari.

Kacang-kacangan, gandum, minyak zaitun, saus, dan anggur merah juga termasuk makanan khas diet ala Mediterania. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, diet cara ini juga tetap membutuhkan olahraga. Tak hanya itu, bahkan banyak ilmuwan yang telah melakukan penelitian, bahwa gaya hidup dan cara makan orang Mediterania adalah cara hidup yang paling sehat di dunia.

Diet Mediterania diklaim sebagai salah satu diet terbaik bagi kesehatan jantung, bahkan menurunkan kadar risiko terkena penyakit jantung. Pasalnya, dengan diet ini tekanan darah tinggi akan menurun, dan kadar kolesterol pun menurun. Tak hanya itu, menjalankan diet Mediterania ini juga dapat menghindarkan Anda dari kanker, Alzheimer, diabetes, osteoporosis, depresi dan penyakit kronis lainnya.

Selain itu, perlu Anda ketahui jika Anda ingin menurunkan berat badan, Anda harus menjalankan diet tersebut selama lebih dari enam bulan yang tetap diimbangi dengan melakukan latihan fisik secara teratur dan mengurangi porsi makan. Diet mediterania ini, jauh lebih menyehatkan dari diet rendah lemak dan hasilnya pun bertahan lama.

Namun, selama menjalankan diet ini Anda perlu memperhatikan makanan apa saja yang dapat dikonsumsi, seperti buah, sayuran, keju, daging ayam dan telur dalam porsi kecil. Selain itu, Anda juga dianjurkan untuk mengonsumsi makanan laut, termasuk ikan, setidaknya dua kali dalam seminggu.

Sementara itu, untuk daging merah hanya boleh dikonsumsi sesekali. Sebagai tambahan, Anda juga tetap diperbolehkan untuk mengonsumsi camilan, seperti zaitun, kacang, biji bunga matahari dan alpukat sebagai pengganti makanan bermentega.

Makanan dalam diet Mediterania terbatas hanya pada jenis makanan segar saja dan harus diimbangi dengan aktivitas fisik setiap harinya. Semoga bermanfaat!

Sumber: MeetDoctor



(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading