Sukses

Beauty

Awalnya Ingin Cantik, Tapi Wajah Lumpuh Setelah Suntik Bisa Ular

Ingin terlihat cantik dan awet muda dengan menggunakan botox, seorang wanita malah mendapat mimpi buruk.

Seperti dilansir dari dailymail.co.uk, seorang wanita  bernama Raluca Crisan, (38,) mengalami kelumpuhan pada wajahnya, selama setahun, setelah melakukan suntik botox pada klinik kecantikan di Rumania.

Raluca mengaku, jika dirinya telah disuntik dengan bisa ular viper beracun, oleh dokter  Adrian Oancea, (47) di Rumania, padahal, kala itu dirinya ingin suntik botox.
wajah Raluca sebelum dan sesudah disuntik bisa ular | foto: copyright dailymail.co.uk
Suntikan itu, menyebabkan otot-otot wajah Raluca lumpuh dan tidak biasa digerakkan selama setahun. Padahal, Raluca ingin melakukan suntik botox agar wajahnya kencang dan awet muda. Saat itu, dirinya disuntik pada bagian bawah mata dan bibirnya.

Beberapa saat setelah dirinya mendapat suntikan itu, wajahnya terasa seperti terbakar dan bengkak. Ia kemudian dirawat di rumah sakit di kota Alba Lulia di Rumania. Wajahnya tiba-tiba kaku dan tak bisa digerakkan.
Wajah Raluca saat ini | foto: copyright dailymail.co.uk
Selama satu tahun, wajahnya tidak bisa tertawa, menangis, dan berekspresi, semuanya kaku. Kelenjar lakrimal, yang berfungsi untuk membuat air mata, menjadi tidak berfungsi. Dirinya harus menggunakan obat tetes mata permanen agar matanya lembab.

Kulit wajahnya pun menjadi berjerawat besar-besar, dan kantung matanya menjadi bengkak dan merah. Raluca, akhirnya menjalani perawatan medis intensif, selama dua tahun. Saat ini, hanya 70 persen otot wajahnya yang bisa digunakan.

Raluca juga telah menyewa seorang pengacara untuk menuntut  dokter Adrian. Dokter tak bertanggung jawab itu telah dicabut izin prakteknya. Polisi juga telah menyita dokumen, serta sampel bahan uji kliniknya.
dr Adrian, saat ini sudah ditahan polisi dan izin prakteknya dicabut | foto: copyright dailymail.co.uk
Bisa ular saat ini berangsur-angsur digunakan untuk menggantikan suntikan botok untuk mengurangi keriput. Tetapi, tidak langsung di aplikasikan ke wajah. Melainkan hanya sebagai campuran krim, dengan jumlah yang sangat sedikit.

Maka dari itu Ladies, jangan sembarangan melakukan suntik botox. Pilih dokter kulit yang terpercaya dan telah teruji kredibilitasnya.

(vem/chi)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading