Sukses

Beauty

Minta Maaf Dan Menyalahkan Diri Sendiri, Ini Alasan Anda Harus Berhenti Melakukannya

Minta maaf memang perlu, justru sangat perlu jika Anda memang membuat kesalahan. Tapi semua orang pasti melakukan kesalahan bukan? Kesalahan itu pun sebenarnya mungkin juga tidak disengaja. Lalu mengapa beberapa orang benar-benar merasa bersalah berkepanjangan dan terus-menerus menyalahkan diri sendiri?

Perasaan bersalah memang wajar Ladies, namun jangan biarkan perasaan itu menghantui Anda dan menjadikan hidup tidak berkembang dan bahagia. Dikutip dari health.com, sebaiknya Anda menghentikan kebiasaan terus meminta maaf dan menyalahkan diri sendiri, karena meminta maaf secara berlebihan dianggap sebagai tanda kelemahan.

Menyalahkan diri sendiri dan meminta maaf berlebihan juga dinilai sebagai sisi kurangnya percaya diri dan kompetensi serta dinilai sebagai bentuk ketidakmampuan dalam memimpin, menangani sesuatu dan membuat keputusan yang tepat. Orang yang kuat akan mengakui kesalahannya, meminta maaf, bangkit untuk memperbaiki kesalahan dan belajar dari kesalahan, bukannya terjebak dalam kesalahan tersebut.

Wanita khususnya, lebih sering meminta maaf berlebihan untuk menghindari konflik dan menginginkan hidup sedamai mungkin. Tidak salah, karena meminta maaf juga merupakan bentuk sikap sopan, namun itu justru memberi celah bagi orang lain untuk membuat Anda selalu bisa dijadikan kambing hitam, bahkan untuk kesalahan yang belum tentu Anda lakukan.

Meminta maaf dan mengakui kesalahan memang perlu, namun yang paling penting adalah bagaimana Anda bisa mengatasi kesalahan Anda dan tidak mengulanginya lagi. Akan lebih baik jika Anda juga belajar percaya dengan keyakinan Anda, dan membuktikan bahwa Anda tidak sepenuhnya salah dengan melihat suatu masalah secara objektif.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading