Sukses

Beauty

Susu Kedelai VS Susu Sapi, Ini Kelebihan Susu Kedelai

Selama ini, susu yang paling umum beredar di pasaran adalah susu sapi, dan sudah banyak pilihan rasa serta kemasan produknya. Namun ada lagi susu yang juga banyak mendapat perhatian karena terbuat dari biji-bijian, yaitu susu kedelai. Sudah cukup banyak pula produk kemasan susu kedelai yang enak.

Nah, jika harus memilih, aman yang menurut Anda lebih baik dan mana yang lebih bernutrisi? Jika Anda seorang vegetarian, pasti pilihan jatuh pada susu kedelai. Namun jika Anda bukan vegetarian dan tidak mengalami alergi laktosa, maka Anda pasti lebih suka rasa lembut dan kental susu sapi.

Nah, berdasarkan stylecraze.com, tidak ada yang lebih baik, karena susu kedelai maupun susu sapi memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri. Susu Kedelai memiliki protein, air dan minyak alami yang sehat karena terbuat dari kacang kedelai. Tingginya protein yang dikandung susu kedelai sangat baik membantu pertumbuhan dan pengembangan serta perbaikan dan pemeliharaan jaringan tubuh, otot, dan organ.

Orang dengan masalah alergi laktosa juga bisa dengan aman minum susu kedelai. Susu kedelai sangat rendah lemak jenuh dan kolesterol, yang mana sangat baik mencegah penyakit jantung, dan berbagai penyakit kardiovaskuler seperti aterosklerosis dan stroke. Kandungan vitamin B kedelai lebih tinggi dari susu sapi yang sangat baik dalam metabolisme sel.

Pitosterol dalam susu kedelai meningkatkan kondisi kesehatan seperti tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi. Susu kedelai mengandung 10% serat makanan, sedangkan susu sapi tidak memiliki serat makanan. Kedelai mengandung asam lemak omega-3 yang bisa menurunkan kadar lipid dan menguatkan zat besi yang diperlukan untuk penyerapan oksigen dalam tubuh.

Anda juga bisa memilih susu kedelai jika sedang diet karena lebih baik membantu penurunan berat badan daripada susu sapi biasa, Ladies. Jadi, lebih suka mana? Susu kedelai, atau susu sapi?

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading