Salah satu style rambut yang tidak pernah mati gaya adalah rambut curly yang tergerai indah. Gaya rambut ini cocok pada semua jenis wajah dan mudah untuk dipadu padankan dengan hampir semua jenis pakaian. Beruntunglah bagi Anda yang lahir dengan rambut curly alami. Untuk Anda yang telah ingin sesekali mengubah tatanan rambut lebih curly, berikut ini adalah tips menjaga ikalnya supaya lebih awet seharian.
Volume
Jika rambut asli Anda lurus, untuk mempertahankan rambut curly tersebut harus menggunakan produk perawatan rambut yang berfokus pada memberikan volume pada rambut.
Tekstur
Anda memerlukan tekstur rambut yang tepat untuk mendapatkan curly sempurna yang terasa lembut saat disentuh. Sebelum curling, aplikasikan mouse atau gel rambut untuk membantu mendapatkan tekstur yang diinginkan.
Perawatan dan perlindungan dari panas
Rambut yang rusak tidak bisa menahan tatanan rambut curly lebih lama. Sebelum melakukan curling pastikan rambut telah dirawat dengan memakai Dove Nourishing Oil Care Daily Hair Vitamin untuk memperbaiki tekstur rambut yang mulai kasar. Selain mengandung ekstrak botani, vitamin E-nya juga akan menutrisi rambut kering, sedangkan mineral oilnya akan membuat rambutmu tampak lebih berkilau dan tetap ternutrisi sepanjang hari.
Hairspray
Anda boleh saja menolak memakai hairspray, tapi untuk menjaga rambut tetap bergelombang aplikasikan sedikit spray setelah mengeriting rambut.
Flat iron vs Curling iron
Curling iron memang dibuat untuk yang ingin mengikalkan rambut. Tetapi fakta telah membuktikan bahwa flat iron bekerja lebih baik dalam mengikalkan rambut. Kebanyakan curling iron masih tidak menggunakan ceramic plate, sehingga panas akan bersentuhan langsung dengan helai rambut Anda. Menggunakan flat iron dengan sisi tanpa sudut akan memberikan hasil yang lebih maksimal pada rambut ikal Anda.
Panas yang tepat
Jika rambut Anda cenderung halus gunakan flat iron yang lebih panas agar mendapatkan curly yang cukup lama bertahan. Tapi ingatlah untuk tetap berhati-hati, karena catokan yang terlalu panas akan merusak rambutmu.
Curly tanpa panas
Kabar baiknya kini ada cara untuk menghindari rambut rusak karena panas lho. Anda hanya perlu mengepang longgar rambut setelah dicuci dan biarkan semalaman untuk mendapatkan gelombang rambut yang segar dan tahan lama.
Last touch
Setelah mendapatkan gelombang yang Anda inginkan, tata rambut dengan sisiran jari untuk ikal yang tampak lebih natural dan tahan lama.
Beauty
8 Langkah Menjaga Rambut Curly Awet Lebih Lama
Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.
What's On Fimela
powered by
Advertisement