Sukses

Beauty

Terlalu Sering Lelah? Mungkin Anda Butuh Vitamin D

Kelelahan umumnya disebabkan oleh terlalu banyaknya aktivitas yang Anda kerjakan hingga menguras banyak tenaga. namun bukan berarti juga Anda lelah karena terlalu banyak bekerja dan sebagainya.

Kelelahan bisa jadi gejala untuk penyakit lainnya, salah satunya adalah kekurangan vitamin D. Berdasarkan fitnessmagazine.com, kekurangan vitamin D sangat berpengaruh terhadap kebugaran tubuh dan daya tahan tubuh. Selain membantu melawan osteoporosis dan tekanan darah tinggi, juga mencegah penyakit autoimun yang seringkali sulit disembuhkan.

Vitamin D bahkan dibutuhkan bukan hanya untuk tulang, namun juga untuk kinerja sehat jantung, otot dan otak. Akibatnya jika otak dan otot tidak dapat bekerja dengan baik, tubuh juga menjadi mudah lelah.

Jadi, jika Anda mengalami keluhan mudah lelah saat bekerja atau merasa sangat lesu meski sudah istirahat, maka konsultasikan dulu dengan dokter apakah Anda mengalami kekurangan vitamin D untuk mengukur ketersediaan vitamin D dalam tubuh.

Anda mungkin akan butuh suplemen vitamin D dan harus dibantu juga dengan makan makanan kaya vitamin D dan beraktivitas di luar ruang agar mendapatkan vitamin D, Ladies.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading