Sukses

Beauty

Redakan Masalah Pencernaan Dengan Teh Daun Mint

Ladies, dari Anda pasti banyak yang suka minum teh saat pagi, sore atau malam hari. Teh dari daun teh sendiri memang sangat baik untuk kesehatan karena teh memiliki kandungan kafein yang sedikit serta antioksidan yang banyak untuk menjaga kesehatan.

Namun pernahkah Anda mencoba membuat teh herbal dari bahan daun mint? Jika belum, mungkin Anda ingin tahu dulu apa saja manfaatnya. Berdasarkan www.newhealthguide.org, salah satu manfaatnya yang utama adalah untuk menjaga kesehatan pencernaan.

Daun mint atau juga sering disebut dengan peppermint ini sangat baik sebagai penyembuh alami untuk sakit perut karena sifatnya yang menyejukkan dan menenangkan sekaligus anti-inflamasi. Anda yang mengalami radang lambung, perut mulas, mual, muntah, diare bahkan konstipasi sangat dianjurkan minum teh mint.

Teh mint memiliki sifat dingin yang sesuai untuk meredakan sakit atau nyeri pada perut karena susah buang air besar. Kandungan dalam daun mint yang diseduh akan membantu mengeluarkan angin atau gas yang terjebak di dalam sistem pencernaan sehingga perut lebih ringan dan jauh dari kembung dan sakit perut.

Meski sudah direbus atau diseduh, daun mint tetap memiliki aromaterapi yang baik untuk meredakan mual dan muntah atau morning sickness. Bahkan teh mint sangat baik untuk mengatasi sakit tenggorokan, batuk dan pilek serta demam.

Jadi, jika kebetulan punya tanaman mint di rumah dan bingung memanfaatkannya seperti apa, coba saja buat teh mint untuk menjaga kesehatan keluarga Ladies.



(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading