Sukses

Beauty

Hati-Hati, Ternyata Remaja Cewek Lebih Mudah Stres Lho

Banyak yang bilang bahwa stress bisa disebabkan berbagai hal, termasuk beberapa di antaranya adalah masalah pertemanan dan pacar. Hal ini sangat mungkin terjadi dan bisa sangat "stressful", terutama untuk wanita.

Bahkan seperti dikutip dari news.health.com, gadis remaja memiliki lebih banyak hubungan yang mampu membuat mereka stres daripada anak remaja laki-laki. Hal ini tentu saja meningkatkan risiko depresi pada remaja perempuan. Meski memang penelitian ini dilakukan di Amerika, namun perempuan tetap perempuan yang memiliki satu garis karakter yang sama sehingga bisa juga terjadi di bagian dunia lain termasuk Indonesia.

Penelitian lebih lanjut menunjukkan bahwa anak perempuan memiliki lebih banyak hubungan sosial daripada laki-laki sehingga mereka lebih memiliki masalah kompleks yang membuat mereka stres. Hal ini bisa terjadi dalam hal pertemanan, keluarga, atau hubungan pacaran. Dan memang karena dasar dari perempuan yang lebih berpikir dengan hati, mereka lebih peka jika mengenai perasaan.

Oleh karena itu, penting sekali untuk terus mengawasi atau memperhatikan teman anak remaja perempuan Anda, dan bagaimana atmosfer sekolahnya, apakah cukup baik dan mendukung perkembangan anak Anda atau tidak. Menghindari depresi juga bisa dilakukan dengan menjalin hubungan baik dalam keluarga, karena anak dengan broken home bisa terseret pada arus buruk depresi, Ladies.

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading