Olahraga adalah salah satu aktivitas sehat yang harus dilakukan jika Anda tidak ingin mudah jatuh sakit atau ingin menjaga kebugaran dan kekuatan tubuh. Namun ada kalanya Anda pasti akan merasakan lapar setelah membakar kalori yang banyak. Namun jika Anda sedang dalam program diet, maka Anda harus menahan untuk tidak makan banyak setelah olahraga.
Nah, salah satu pilihan sehat dan enak untuk mengganjal perut setelah olahraga adalah susu cokelat. Anda mungkin berpikir bagaimana bisa susu cokelat yang seringkali dikatakan memiliki banyak kalori malah baik untuk tubuh setelah olahraga? Seperti dikutip dari www.stylecraze.com, beberapa manfaat susu cokelat malah sangat baik untuk tubuh, antara lain adalah
Kaya protein
Susu adalah salah satu sumber protein yang sangat baik dan dapat memenuhi kebutuhan tubuh akan protein. Jika Anda olahraga, maka Anda juga butuh asupan protein cukup untuk menghindarkan Anda makan banyak dan mengembalikan energi. Kandungan cokelat dalam susu juga akan memberikan kenyamanan dan refereshing yang menyenangkan untuk tubuh dan otak sehingga Anda lebih santai dan bahagia.
Kaya karbohidrat
Susu cokelat juga termasuk yang kaya karbohidrat, namun kandungan karbohidrat sehat dan tidak berlebihan. Namun hal ini sebenarnya tergantung dari produk susu mana yang Anda beli, akan lebih baik jika Anda membeli susu cokelat yang memang untuk diet atau yang less sugar sehingga lebih sehat.
Kaya kalsium
Susu jelas kaya kalsium, dan kalsium akan memperkuat tulang dan gigi yang telah berolahraga dan meregangkan atau melemaskan otot tegang setelah olahraga. Kalsium juga akan membantu protein memberikan manfaat meringankan nyeri karena otot-otot yang telah digunakan saat olahraga.
Berperan sebagai minuman yang mengembalikan kekuatan tubuh
Jika Anda ingin mengembalikan kekuatan tubuh setelah lelah berolahraga, maka susu cokelat juga bisa menjadi salah satu minuman yang sangat baik memberikan energi. Susu cokelat yang enak akan membuat Anda senang dan merasa jauh lebih baik.
Jadi, daripada terjebak dengan makan makanan berat setelah olahraga dan malah merusak rencana diet Anda, sebaiknya minum susu cokelat saja ya Ladies.
Advertisement