Beauty is not in the face; beauty is a light in the heart.
― Kahlil Gibran
Kecantikan itu relatif, apalagi wanita cantik. Ada banyak definisi cantik yang berbeda-beda akan kamu dapatkan kalau bertanya apa itu cantik. Contoh gampangnya adalah kamu berusaha mati-matian mendapatkan kulit cerah, sedangkan wanita bule memilih tanning biar dibilang cantik.
Dari semua definisi cantik menurut masing-masing wanita itu, ada kecantikan yang lebih alami, yaitu inner beauty. Secantik apa pun warna kulit, wajah, dan rambut wanita, akan tampak lebih cantik jika memiliki inner beauty. Tapi sebenernya apa sih yang paling penting, kecantikan dari luar atau outer beauty atau inner beauty?
Banyak sekali obrolan wanita, saat kamu hangout, atau saat kamu membaca banyak artikel yang menyebutkan keunggulan dari masing-masing beauty. Beberapa mengatakan kalau kamu punya outer beauty kamu jadi lebih enak dilihat, apalagi oleh pasangan kamu. Namun kalau kamu punya outer beauty sekaligus inner beauty yang cantik, orang lain bisa merasa nyaman dan betah berada di sekitarmu.
Advertisement
Outer beauty perkembangan image-nya dipengaruhi oleh berkembangnya teknologi, dan gaya hidup yang memudahkan kamu untuk terlihat cantik dari luar. Seperti sedot lemak, make up, diet, perawatan di salon yang lengkap, dan banyaknya produk untuk merawat rambut rontok, operasi plastik yang makin canggih, dan itu semua mampuh membuat kamu jadi bisa terlihat cantik dengan mudah. Salah satu saja perawatan itu kamu lakukan, kamu dengan mudah jadi terlihat cantik, dan semakin banyak pula wanita yang berlomba-lomba menjadi cantik.
Berbeda dengan outer beauty yang bisa dipermak, inner beauty sendiri tergantung kepada kepribadian dari diri kamu sendiri, Ladies. Kecantikanmu jadi tergantung dari bagaimana keseharian kamu dan bagaimana cara kamu memperlakukan teman serta orang lain di sekitarmu. Inner beauty bisa diartikan sendiri sebagai kecantikan dari kepribadian diri kamu sebagai wanita.
Kecantikan dari kepribadian tidak bisa dipermak, dioperasi plastik, dan tidak bisa dipoles dengan berbagai produk kecantikan, karena kepribadianmu adalah senjata untuk bersosialisai dengan orang lain, maka inner beauty sangat penting untuk dimiliki oleh para kaum hawa, Ladies.
Tingkatkan inner beauty yang kamu miliki dengan lebih banyak berempati pada sesama, dan tonjolkan keunikan yang kamu miliki, Ladies. Bersikap baik sesuai kepribadian dirimu akan memancarkan kesabaran, dan kelembutan yang tidak dibuat-buat.
Kemudian kuatkan kecantikan kepribadianmu dengan berinvestasi pada penampilan. Rawat apa yang sudah diberikan Tuhan. Mulailah dengan merawat mahkotamu dengan produk perawatan rambut agar tidak mudah rontok, senantiasa sehat dan jauh dari masalah rambut bercabang. Rambut yang indah, pakaian yang rapi dan bersih, serta postur tubuh yang baik akan membantu penampilanmu jadi lebih sempurna.
Namun kecantikan yang sebenarnya itu tak hanya soal luar dan kepribadian saja. Kecantikan itu terpancar dengan sendirinya melalui mata serta senyum kamu. Cantik tak hanya soal baju yang dipakai atau bentuk tubuh, lebih soal tulusnya hatimu yang terlihat melalui pancaran mata.
Memiliki kecantikan luar bukan berarti salah. Tapi apa guna semua itu bila kecantikan dari dalam hatimu tidak dapat terpancar dari kecantikan luarmu. Sekarang, mana yang lebih kamu pilih, inner atau outer beauty?