Sukses

Beauty

Ini Nih Manfaat Penting Kalium Untuk Tubuh

Ladies, Anda pasti tahu bahwa tubuh membutuhkan vitamin dan mineral untuk menjaga kesehatan dan agar organ tubuh bisa menjalankan fungsi yang optimal. Nah, salah satu mineral yang penting dan diperlukan tubuh adalah kalium atau potasium.

Seperti dikutip dari www.stylecraze.com, ada beberapa manfaat penting mengapa tubuh sangat membutuhkan kalium, antara lain adalah menjaga pertumbuhan tubuh yang normal, membantu memecah dan menggunakan karbohidrat, membantu pertumbuhan jaringan otot, menjaga fungsi jantung dan ginjal serta menjaga sel-sel kulit tetap lembab.

Kalium banyak digunakan sebagai komposisi produk perawatan kulit. Ini tidak lain disebabkan oleh fungsi kalium yang dapat menjaga kelembaban kulit. Kalium hidroksida adalah bahan yang sering digunakan dalam produk kosmetik dna perawatan kulit. Selain dapat melembabkan kulit, juga menyeimbangkan pH dalam tubuh.

Selain itu, makanan kaya kalium atau potasium sangat baik untuk Anda yang memiliki diabetes tipe 2, karena dapat menurunkan kadar gula darah. Manfaat lainnya adalah dapat menjaga kinerja otak. Kalium merupakan mineral yang membantu membawa oksigen ke otak melalui darah. Jika Otak mendapat cukup oksigen, maka otak menjadi lebih segar dan mampu bekerja dengan baik.

Jika Anda kekurangan mineral ini, Anda bisa dengan mudah mengalami kram otot dan kesemutan. Hal ini disebabkan oleh adanya kemampuan kalium dalam memudahkan otot berkontraksi, melenturkan pembuluh darah dan merelaksasi otot. Bahkan kalium dapat membantu pertumbuhan jaringan otot dan menghindari kelumpuhan otot.

Tubuh tidak membutuhkan banyak kalium, hanya sedikit saja dan sudah cukup memenuhi kebutuhan harian Anda. Kalium atau potasium bisa didapat dari sumber makanan seperti jeruk, pisang, bayam, kacang almond, singkong, tomat, kentang dan nanas.
 

(vem/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading