Bijak memilih makanan yang dikonsumsi adalah sebuah konsep penting dalam setiap program diet. Jika Anda ingin memiliki yang sehat dan langsing, Anda juga harus tahu jenis makanan apa saja yang bisa dinyatakan 'aman' dan tidak membuat Anda semakin gemuk. Dilansir dari livestrong.com, ada lima makanan yang jika dikonsumsi dalam kadar dan porsi yang tepat bisa membuat tubuh Anda tetap langsing. Untuk mendapatkan tubuh yang ramping dan sehat, selain pemilihan makanan yang bijak, Anda juga perlu menjaga gaya hidup Anda.
Buah Apel
Buah apel adalah buah kaya serat yang baik untuk sistem pencernaan dan menurunkan kadar kolesterol. Buah ini mengandung sedikit kalori tetapi bisa membuat Anda cepat merasa kenyang. Sebuah penelitian di jurnal "Appetite" menemukan bahwa wanita yang menambahkan tiga buah apel atau tiga buah pir dalam menu hariannya setiap harinya bisa lebih cepat menurunkan berat badan dibandingkan wanita yang menambahkan tiga kukis oat ke dalam menu hariannya--meskipun buah dan kukis tersebut mengandung jumlah serat yang sama.
Kacang Almond
Butuh camilan sehat di siang hari? Anda bisa mengonsumsi segenggam kacang almond. Sebuah penelitian pada tahun 2009 di "The American Journal of Clinical Nutrition" menemukan bahwa wanita yang mengonsumsi kacang setidaknya dua kali dalam seminggu lebih mudah untuk menjaga berat badannya daripada wanita yang tidak mengonsumsi kacang ini. Satu ons kacang almon mengandung 167 kalori, plus mengandung 6 gram protein dan 3 gram serat. Nutrisi yang dimiliki kacang almond ini juga bisa membuat Anda merasa lebih cepat kenyang.
Ikan Salmon
Lemak dalam makanan laut seperti salmon bisa meningkatkan rasa kenyang. Sebuah penelitian yang dipublikasikan di "International Journal of Obesity" menemukan bahwa orang-orang diet yang mengonsumsi salmon beberapa kali seminggu bisa menurunkan berat badan sebanyak 10 ons daripada yang tidak memasukkan menu ikan laut dalam makanannya.
Telur
Protein sama seperti serat, keduanya bisa membuat kita lebih cepat kenyang. Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi telur saat sarapan bisa mencegah tubuh Anda bertambah gemuk. Sebuah penelitian yang dilaporkan pada tahun 2008 di "International Journal of Obesity" menemukan bahwa orang-orang yang mengonsumsi dua butir telur untuk sarapan setiap pagi selama lima hari, mereka bisa menurunkan 65 persen berat badannya lebih banyak daripada orang-orang yang mengonsumsi bagel setiap pagi.
Buah Tomat
Satu cangkir buah tomat merah yang sudah dimasak mengandung 43 kalori. Buah tomat ini selain menyehatkan juga memiliki rasa yang segar. Seperti jenis buah dan sayuran berserat lainnya seperti wortel, seledri, dan bayam, tomat juga bisa membuat Anda kenyang lebih cepat dan lebih lama.
Anda harus selalu memperhatikan jumlah dan porsi makanan yang Anda konsumsi setiap harinya. Dan agar tidak bosan, Anda bisa membuat variasinya dengan jenis makanan yang lain.
Advertisement