Pensil eyeliner ataupun lip pencil menjadi alat makeup favorit karena kemudahan aplikasinya. Namun, seringkali dua benda ini kering sebelum habis sehingga sulit dipakai.
Jangan buru-buru membuangnya, Ladies. Anda masih bisa menyelamatkan pensil eyeliner atau lip pencil yang kering dengan cara gampang yang dilansir oleh stylecraze..com berikut ini:
Bahan dan Alat:
Rautan pensil eyeliner atau lip pencil
Petroleum jelly
Lilin
Pensil eyeliner atau lip pencil yang akan diperbaiki
Kuas eyeshadow
Cara Memperbaiki Lip Pencil:
- Raut pensil untuk menghilangkan bagian yang kering.
- Gosok bagian yang telah diraut dengan jari tangan untuk menghangatkan bagian tersebut.
- Ambil sedikit petroleum jelly pada ujung kuas eyeshadow. Lapisi pensil dengan petroleum jelly tipis-tipis untuk melembabkan bagian pensil yang kering.
- Siap digunakan.
Cara Memperbaiki Pensil Eyeliner:
Advertisement
- Nyalakan lilin dengan api kecil.
- Dekatkan ujung pensil pada api selama kurang lebih 2-4 detik atau hingga permukaan pensil melunak.
- Bersihkan dengan tissue untuk membersihkan sisa eyeliner yang mengeras.
- Siap digunakan.
Voila! Pensil eyeliner maupun lip pencil Anda tak perlu menjadi penghuni tempat sampah dengan cara ini. Selamat mencoba, Ladies!
(vem/wnd)