Terkadang setelah mandi atau berenang ada air yang masuk ke dalam telinga dan mengganggu pendengaran Anda. Ini akan membuat Anda merasa tidak nyaman dan tak jarang juga menimbulkan rasa sakit. Meskipun bukan masalah yang serius namun rasa yang ditimbulkan oleh air yang terjebak dalam saluran telinga Anda akan mengganggu. Untuk itu Anda harus mengeluarkan air dari dalam telinga tersebut dan berikut ini adalah beberapa solusi sederhana yang bisa Anda coba seperti yang telah dilansir oleh healthmeup.com.
Cara 1
Miringkan kepala Anda sehingga telinga sejajar dengan lantai. Letakkan telapak tangan Anda dan tekan telinga yang kemasukan air dan tekan selama beberapa detik. Setelah itu gunakan cotton bud untuk membersihkan telinga Anda.
Cara 2
Tutup mulut Anda dan tahan lubang hidung Anda dengan jari. Ambil nafas dalam-dalam dan dengan lembut tiupkan udara melalui lubang hidung Anda. Ini akan mengatur tekanan udara dan membuka saluran Eustacius dan mengurangi rasa kesemutan yang disebabkan air dalam telinga Anda.
Cara 3
Anda juga bisa menggunakan hair dryer untuk menghilangkan air dari telinga Anda. Pegang hair dryer sekitar 50 cm dari telinga Anda dan atur dengan panas serta kecepatan rendah. Uap dari hair dryer akan menghilangkan air dari telinga Anda. Lakukan ini selama beberapa menit dan ulangi sesuai dengan kebutuhan.
Cara 4
Siapkan 50 gram garam dan panaskan dalam microwave. Celupkan kain katun ke dalamnya. Setelah itu letakkan kain tersebut di dekat telinga yang kemasukan air selama beberapa menit. Cara ini akan berhasil menghilangkan air yang terjebak dalam telinga Anda.
Cara 5
Hancurkan satu siung bawang putih dan peras sarinya. Teteskan dua atau tiga tetes sari bawang putih ke dalam telinga yang kemasukkan air. Tunggu satu atau dua menit dan kemudian keringkan dengan menggunakan hair dryer dari jarak yang aman. Cara ini akan menghilangkan rasa sakit dan kesemutan dalam pada telinga Anda.
Sederhana bukan Ladies? Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Beauty
Pertolongan Pertama Saat Telinga Kemasukan Air
Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.
Advertisement