Tersedak bisa terjadi kapan saja dan di mana saja. Tersedak bisa mengakibatkan batuk yang sangat mengganggu. Ini biasanya disebabkan oleh reaksi terhadap lendir atau dahak yang mengganggu tenggorokan. Meskipun tidak berlangsung lama namun batuk ini akan menimbulkan ketidaknyamanan. Namun Anda tidak perlu khawatir lagi, ada cara-cara sederhana yang bisa dilakukan untuk menghilangkan batuk ini dengan segera. Baca tipsnya seperti yang telah dilansir oleh healthmeup.com.
- Untuk menghentikan batuknya cobalah untuk mengambil nafas dalam-dalam melalui hidung dan tutup mulut Anda serta tahan untuk beberapa saat. Tahan selama mungkin yang Anda bisa. Saat melepaskan nafas, lakukan dengan pelan-pelan. Ulangi metode ini selama beberapa kali untuk menghilangkan batuk yang mengganggu ini.
- Saat tersedak, ambil nafas dalam-dalam dan cobalah untuk mengontrol batuk tersebut. Coba pula untuk meminum air sebanyak mungkin untuk menghilangkan gejala karena tersedak ini.
- Teguklah sesendok madu untuk menghentikan batuk akibat tersedak.
- Anda juga bisa meminum minuman hangat seperti teh atau susu. Ini akan mengurangi gejala batuk.
- Menghisap permen pelega tenggorokan juga akan membantu menghilangkan batuk karena tersedak.
- Ambil jahe dan taburi dengan garam, lalu kunyah sebentar. Jahe ini adalah obat yang manjur untuk mengatasi semua sakit tenggorokan.
- Jika batuknya membandel, Anda bisa mencoba untuk minum air garam. Ini akan membersihkan tenggorokan Anda.
Semoga informasi tadi bermanfaat bagi Anda ya Ladies. Selamat mencoba.
- Ini Dia Penyebab Anda Mendengkur Saat Tidur
- 6 Cara Sehat Untuk Cepat Tidur
- Seperti Apa Tanda-Tanda Makanan Sudah Tak Layak Konsumsi?
- 6 Alasan Penting Mengapa Bermain Video Games Baik Untuk Kesehatan
- 3 Perubahan Kecil Ini Akan Membuat Hidup Lebih Sehat
- 5 Cara Membuat Burger Jadi Lebih Sehat Dan Tetap Lezat