Sukses

Beauty

Lagu Bahagia Membuat Anda Jauh Dari Stres

Setiap orang punya lagu kesayangan, lagu yang menggambarkan dirinya. Contohnya begini, saat Anda jatuh cinta, sangat mungkin Anda mendengarkan lagu seperti L-O-V-E atau Close to You. Lain ceritanya jika Anda sedang patah hati, Anda lebih mungkin mendengar lagu Love Takes Time atau Love The Way You Lie. Namun satu hal yang harus Anda ketahui, jika ingin hati Anda gembira, nikmatilah lagu-lagu bahagia.

Sebuah penelitian yang dilakukan di Kanada menunjukkan bahwa lagu dan musik jenis tertentu akan mencairkan suasana hati yang buruk. Penelitian ini ditulis dalam Nature Neuroscience dan membuktikan bahwa lagu dan musik punya kekuatan besar untuk mempengaruhi pikiran dan tubuh Anda.

"Kita semua tahu dari pengalaman pribadi bahwa mendengarkan musik dapat mempengaruhi suasana hati," ujar Bridget O'Connell, kepala informasi di badan amal dan kesehatan Mind, dilansir oleh netdoctor.co.uk.

Video: copyright youtube.com/PharrellVEVO

"Otak sangat rumit dan banyak unsur yang melibatkan perasaan senang, namun tidak terlalu mengherankan bahwa penelitian menemukan pelepasan dopamin (hormon bahagia) yang membuat perasaan senang setelah mendengarkan musik," lanjutnya.

Perasaan bahagia inilah yang membuat seseorang dapat mengendalikan stres. Setiap hari kita mendapat banyak tekanan dan masalah, semua itu menyebabkan stres dan berpengaruh pada kesehatan fisik. Dengan mendengarkan musik atau lagu bahagia, Anda dapat menekan level stres, sehingga pikiran lebih tenang, tubuh lebih sehat.

Lagu-lagu seperti apa yang sebaiknya didengarkan? Sebaiknya lagu-lagu bahagia dan bersemangat, misalnya saja lagu berjudul Happy yang dinyanyikan Pharrell Williams. Jadi isilah playlist Anda dengan lagu-lagu bahagia.

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading