Lensa kontak merupakan salah satu penemuan yang memudahkan manusia untuk jadi lebih praktis. Dengan memakai lensa kontak ini, para penderita mata minus bisa beraktivitas dengan lebih praktis dan nyaman serta percaya diri. Tidak hanya para penderita mata minus saja, bagi yang memiliki mata normal, lensa kontak juga bisa dipakai untuk memperindah penampilan Anda.
Pemakaian lensa kontak ini memang mudah, namun Anda juga harus mengetahui bagaimana cara perawatan serta penggunaannya yang baik dan benar. Berikut ini adalah tips yang dilansir oleh healthmeup.com.
1. Cuci Tangan
Advertisement
Selalu cuci tangan Anda sebelum menyentuh lensa kontak. Ini akan menjaga agar lensa kontak selalu higienis dan bersih. Mata adalah organ yang sensitif, untuk itu Anda harus menjaga kebersihan tangan Anda sebelum berinteraksi dengan mata.
2. Jangan Tidur Menggunakan Lensa Kontak
Saat Anda tidur, lensa kontak rentan untuk membuat mata Anda terserang infeksi. Ini karena adanya bakteri dan kuman yang bisa menjamur saat mata terpejam dalam waktu yang lama.
3. Ganti Cairan Lensa Kontak Setiap Hari
Idealnya Anda harus menggantinya setiap Anda akan menggunakan lensa kontak Anda. Dengan mengganti cairannya setiap hari akan membuat lensa kontak Anda menjadi higienis dan bebas kuman.
4. Jangan Pakai Saat Mandi dan Berenang
Kuman-kuman yang terkandung dalam air kolam renang, sungai atau laut dapat menyebabkan infeksi pada mata. Jika Anda tetap memakai lensa kontak saat mandi atau berenang, maka mata akan rentan terserang infeksi.
5. Bersihkan Secara Rutin
Dengan tangan yang bersih ambil lensa kontak Anda dan letakkan pada telapak tangan. Bilas dengan menggunakan cairan lensa kontak. Lakukan ini minimal seminggu sekali untuk menghilangkan kotoran-kotoran pada lensa kontak.
Semoga bermanfaat ya Ladies.
- Ini Dia, Produk Baru dari Ella Es Bonita Bagi Anda Wanita Curvy
- Tips Mengatasi Bra Agar Tidak Mudah Melorot
- Tips Cantik Memakai Jumpsuit Dalam Berbagai Kesempatan
- Tips Memakai Rok Panjang Sesuai Bentuk Tubuh Agar Terlihat Lebih Menarik
- Yang Wajib Diketahui Sebelum Beli Baju Online
- Tutorial Scarf Pashmina Bentuk Pita Lucu