Sukses

Beauty

Menurut Penelitian, Ini Manfaatnya Sarapan Pagi

Masih ingat kan bagaimana ibu selalu bangun lebih pagi untuk menyiapkan sarapan bagi Anda dan seluruh anggota keluarga dulu? Dan apa yang dilakukan ibu ini memang benar. Setiap orang membutuhkan energi baru yang diperoleh lewat makanan. Tak hanya energi saja, mengendalikan berat badan dan meningkatkan kinerja dapat diperoleh lewat sarapan.

Studi menunjukkan bahwa sarapan sehat memberikan manfaat sebagai berikut:

  • Peningkatan konsentrasi dan kinerja
  • Lebih kuat daya tahan tubuhnya
  • Menurunkan kadar kolesterol
  • Koordinasi tubuh yang lebih baik

Dilansir WebMD.com, sarapan pagi yang sehat dapat membantu mengontrol porsi makan dan rasa lapar sepanjang hari. Membuat orang jauh lebih produktif hingga jam makan siang, dan kemudian tidak 'gila-gilaan' dalam mengonsumsi makanan di siang dan malam hari.
Foto: Copyright MandarinOrientalPun demikian, menu yang dikonsumsi haruslah menu sehat dan pilihan, yang tidak akan membuat kalori membengkak. Sarapan pagi menjadi salah satu gaya hidup yang bila dilakukan secara rutin akan membantu menyeimbangkan berat badan dan menjaga kesehatan tubuh. Tentunya harus diimbangi pula dengan olahraga yang teratur.

Dan dicatat dari sebagian besar penelitian, seseorang yang mengonsumsi sarapan sehat di pagi hari justru cenderung mengalami penurunan berat badan secara signifikan. Pilihan menu yang cocok dikonsumsi saat sarapan adalah protein, yang menyediakan energi namun tidak akan menimbulkan masalah berat badan.

"Protein dapat membuat Anda menunda lapar dan mengenyangkan lebih lama," demikian kata peneliti Wayne Campbell, Ph.D, asal universitas Purdue.

Sarapan telur misalnya, dapat menyumbangkan protein berkualitas tinggi dan menyediakan energi yang cukup untuk beraktivitas. Selain mengalami penurunan berat badan, dilaporkan pula mereka yang memilih sarapan pagi sehat akan mengalami penurunan lingkar pinggang.

(vem/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading