Sukses

Beauty

Inilah Tips Merawat Gigi Bagi Pengguna Behel

Gigi yang rapi adalah salah satu dari bagian keindahan yang Anda miliki. Tidak heran jika banyak dari Anda yang rela mengeluarkan banyak yang untuk mendapatkan gigi rapi dengan cara menggunakan behel. Akan tetapi, saat menggunakan behel atau kawat gigi, Anda justru membutuhkan perawatan ekstra. Jika tidak, gigi Anda akan menjadi sarang pertumbuhan bakteri akibat sisa makanan serta plak yang menodai gigi dan tentunya dapat merusak warna gigi Anda.

Menurut lansiran dari MeetDoctor.com, salah satu cara merawat gigi adalah dengan menggunakan pasta gigi yang mengandung fluoride dan selalu menggosok gigi Anda setelah makan. Setelah menggosokpun Anda disarankan untuk melakukan pengecekan guna melihat apakah masih ada sisa makanan yang menyangkut di sela-sela gigi. Sementara untuk sikat gigi, sebaiknya Anda memilih sikat yang berbulu lembut. Anda bisa menggosok gigi Anda dengan gerakan dari atas ke bawah dan sebaliknya.

Kemudian mulailah menggosok gigi dengan menggunakan sikat gigi proxabrush atau sikat gigi yang berbentuk seperti pohon natal. Proxabrush didesain secara khusus guna membersihkan di antara dua kawat. Gerakkan sikat dari atas ke bawah dan dari bawah ke atas di antara kedua jalur kawat. Gerakkan beberapa kali sebelum berpindah ke area lain hingga gigi bersih. Di samping itu, jangan lupa juga untuk menggunakan obat kumur yang juga mengandung fluoride

Dalam penggunaan kawat gigi Anda, terkadang Anda menemukan beberapa masalah seperti karet mengendur, kawat rusak, atau jalur kawat yang berada di tempatnya yang menimbulkan ketidaknyamanan. Oleh karena itu, ketika Anda mengalaminya, Anda bisa melakukan pertolongan seperti di bawah ini.

  • Karet dan kawat lepas. Jika Anda mengalami hal ini, Anda dapat menggunakan sedikit lilin ortodontis untuk menempelkan kawat ke posisi semula untuk sementara waktu. Anda juga seharusnya menyimpan karet dan segeralah jadwalkan pemeriksaan dengan dokter gigi yang menangani.
  • Kawat rusak. Gunakanlah ujung pensil yang memiliki penghapus untuk menggerakkan kawat yang mencuat ke posisi yang tidak mengganggu. Jangan mencoba memotong kawat karena adanya risiko kawat tertelan atau terhirup e paru-paru. Jika terjadi sariawan atau luka akibat kawat yang mencuat, kumur dengan air gara atau obat kumur antiseptik.

Nah Ladies, jangan biarkan gigi dan organ mulut Anda bermasalah karena Anda malas melakukan perawatan gigi dan mulut. Terlebih lagi gigi tersambung dengan saraf penting lainnya dan jika terjadi kerusakan pada gigi maka akan membawa masalah terhadap organ lainnya.

 

Sumber: MeetDoctor.com

(vem/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading