Sukses

Beauty

Penelitian Terbaru Menyarankan Anda Untuk Mengonsumsi 7 Porsi Sayur dan Buah Setiap Hari

Anda pasti pernah mendengar salah satu slogan, "Eat an apple a day keeps the doctor away." Nampaknya, slogan ini sudah tidak berlaku lagi. Sebuah penelitian besar terbaru yang dipublikasikan dalam British Medical Journal menyebutkan, seseorang yang mengonsumsi paling tidak 7 porsi buah dan sayur per hari menurunkan resiko kematiannya hingga 42%.

Dilansir womenshelathmag.com, penelitian ini dilakukan pada sekitar 65.000 orang di Inggris yang berusia 35 tahun ke atas. Rata-rata orang dalam penelitian ini mengonsumsi 3.8 porsi sayur dan buah setiap hari. Porsi ini dianggap telah cukup untuk mendapatkan manfaat-manfaat dari sayur dan buah.

Namun, manfaat maksimal didapatkan oleh orang-orang yang mengonsumsi 7 porsi atau lebih sayur dan buah setiap harinya. Tidak hanya memiliki resiko kematian yang jauh lebih rendah, namun juga resiko terkena kanker dan penyakit jantung yang juga menurun dengan signifikan.

Selain itu, para peneliti menyebutkan bahwa sayur memiliki manfaat kesehatan lebih besar dibandingkan buah-buahan. Hal ini mungkin disebabkan karena efek fruktosa atau gula pada buah di dalam tubuh. Peneliti juga tidak menyarankan Anda untuk mengonsumsi buah-buahan beku atau kalengan.

Karena itu, Ladies, sebaiknya Anda mencoba untuk menambahkan lebih banyak buah dan sayur dalam menu harian Anda. Pastikan sayur dan buah selalu tersedia untuk Anda dan keluarga Anda di rumah.

(vem/cha)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading