Buat Anda yang ingin tampil gaya tapi takut untuk bereksperimen dengan model rambut, hair clip merupakan pilihan yang aman dan tepat. Hair clip ini juga dapat digunakan untuk menambah volume, panjang rambut dan juga ketebalannya dalam waktu beberapa menit saja. Hair clip ini juga memberi kesan natural dan Anda akan tampak seperti tidak mengenakan rambut palsu. Namun perawatan hair clip ini membutuhkan sedikit ketelatenan. Jika Anda tidak merawatnya, hair clip ini akan mudah kusut dan susah disisir. Berikut ini tips merawat hairclip seperti yang dilansir oleh wikihow.com.
1. Sisir hair clip Anda menggunakan sisir sikat. Pastikan semua simpul atau rambut kusut hilang.
Advertisement
2. Basahi hair clip dengan air hangat.
3. Tuangkan sedikit shampo pada hair clip. Remas-remas dengan lembut.
4. Bilas hairclip Anda.
5. Oleskan kondisioner pada hairclip agar rambut lebih halus dan bersinar.
6. Bilas dan keringkan. Sisir kembali hair clip Anda dengan hati-hati agar tidak kusut. Anda bisa mengeringkannya di bawah sinar matahari atau menggunakan hair dryer jika Anda terburu-buru. Pastikan untuk menggunakan pelindung rambut agar tidak rusak.
7. Jangan terlalu sering mencuci hair clip. Seminggu atau dua minggu sekali lebih diutamakan.Gunakan dry shampo jika memang Anda punya.
8. Setiap selesai memakai, sisir hair clip agar tidak mudah kusut.
Selamat mencoba.
- Super Segar: DIY Mint Facial Toner
- Tips Cantik Mempesona Ala Amy Adams
- Awas, Cleansing Wipes Ternyata Mengandung Bahan Berbahaya Bagi Kulit Wajah
- Agar Bulu Mata Lentik Dan Sehat, Coba 5 Jurus Ini
- Demi Menjaga Kecantikan, Shailene Woodley Rela Makan Tanah Liat Dan Berjemur Telanjang, Lho!
- Tips Praktis Miliki Bulu Mata Lebat dan Lentik