Sukses

Beauty

Ternyata Ada Makanan Yang Sama Berbahaya Dengan Rokok

Ladies, mungkin dengan tidak merokok Anda berpikir bisa terhindar dari resiko yang ditimbulkan oleh rokok. Sebaiknya Anda tetap waspada, terutama dengan makanan yang biasa Anda santap. Dilansir dari foxnews.com, ternyata ada beberapa makanan yang bisa menimbulkan efek sama seperti jika Anda merokok. Wah, Anda sebaiknya harus berhati-hati dalam memilih makanan ya Ladies.

Penelitian terbaru dari University of Southern California menunjukkan bahwa konsumsi protein hewani ternyata beresiko terhadap kesehatan manusia. Misalnya Anda mengonsumsi hamburger atau bentuk lain dari protein hewani, maka akan meningkatkan hormon pertumbuhan IGF-1 di mana pada anak-anak, hormon ini membantu pertumbuhan dan perkembangan organ tubuhnya. Namun pada orang dewasa, ternyata menyebabkan resiko kanker dan penyakit yang sering menyerang orang dewasa lainnya.

Penelitian yang dilakukan menggunakan data Survei Kesehatan dan Gizi Nasional yang terdiri dari 6.381 orang berusia di atas 50 tahun. Kemudian jumlah tersebut dikelompokkan menjadi 3 grup yaitu kelompok dengan konsumsi 20 persen kalori harian berasal dari protein hewan, selanjutnya 10 -19 persen kalori, dan yang terakhir kurang dari 10 persen. Ternyata hasilnya menunjukkan hasil yang sesuai dengan hipotesis sebelumnya. Orang dewasa yang mengonsumsi protein hewani tinggi memiliki resiko 4 kali lebih tinggi meninggal karena kanker, sedangkan 74 persen lainnya meninggal akibat berbagai jenis penyakit dibandingkan dengan orang dewasa yang mengonsumsi protein hewani lebih sedikit.

Nah Ladies, sebaiknya Anda mulai mengontrol konsumsi protein hewani harian Anda. Yang berlebihan selalu tidak baik lho.

(vem/hyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading