Biasanya, dengan cara bagaimana Anda menikmati manis dan segarnya buah-buahan? Dicuci terlebih dahulu agar debu dan kotoran serta pestisida yang menempel hilang, kemudian kulitnya dikupas, dan daging buahnya dipotong-potong barulah dimakan. Lantas kulitnya dibuang, tidak perlu dimakan.
Tetapi, tunggu dulu. Kulit buah janganlah dibuang. Beberapa kulit buah dari jenis buah-buahan tertentu ternyata memiliki nilai gizi tinggi bahkan dibandingkan daging buahnya sendiri.
Dilansir Boldsky.com, ada beberapa jenis kulit buah yang memiliki nutrisi penting dan dapat membantu meningkatkan kesehatan tubuh.
Advertisement
Kulit Jeruk
Kulit buah jeruk ternyata punya jumlah serat empat kali lipat lebih banyak dibandingkan daging buah jeruk sendiri. Kandungan zat flavonoid di dalamnya, tangertin dan nobiletin, lebih tinggi dibandingkan buah-buahan lainnya. Kedua jenis antioksidan ini baik untuk mencegah kanker dan sebagai zat anti peradangan.
Kulit buah apel
Bila Anda terbiasa mengonsumsi apel beserta kulitnya, Anda bisa melanjutkan kebiasaan tersebut. Namun, jangan lupa untuk mencuci bersih terlebih dahulu buahnya. Kulit buah apel mampu mengurangi resiko penyakit yang berhubungan dengan kolesterol. Kulit buah apel juga melindungi tubuh dari diabetes serta masalah jantung.
Kulit buah lemon
Menu western gemar menggunakan serutan kulit buah lemon dalam aneka masakannya. Ternyata hal ini bukan semata-mata dilakukan untuk menyegarkan masakan saja, tetapi kulit buah lemon dapat menyembuhkan kanker, mengurangi kolesterol di dalam darah, mengatasi berbagai problem kulit, meningkatkan kesehatan tulang, meningkatkan kesehatan mulut serta pencernaan.
Selain buah-buahan di atas, ada beberapa jenis makanan lagi yang kulitnya bisa dimakan dan sehat.
Kulit bawang merah
Kulit bawang merah kaya akan zat yang disebut quercetin. Zat ini baik untuk mengurangi tekanan darah tinggi dan mencegah plak di pembuluh arteri. Zat antioksidan di dalamnya bahkan lebih bermanfaat ketimbang umbi bawang merah sendiri.
Kulit kacang almond
Sebagian orang memakan kulit kacang almond setelah mengupasnya. Mereka percaya bahwa kulit kacang almond dapat meningkatkan kesehatan pencernaan karena kandungan seratnya yang tinggi.
Selain itu, kulit kacang almond juga mengandung vitamin E yang baik untuk memerangi kolesterol jahat.
Wah, tak menyangka ya bahwa beberapa kulit buah-buahan dan makanan lain justru bermanfaat. Selamat mencoba ya.
(vem/bee)