Sukses

Beauty

Astaga, Kolam Renang Super Padat di China Ini Seperti Lautan Manusia!

Berenang merupakan kegiatan yang menyenangkan, apalagi di musim panas. Tak heran kolam renang selalu padat pengunjung di hari libur yang berhawa panas. Sepadatnya kolam renang, mungkin Anda akan terkejut dengan situasi yang terjadi di China ini.

Dilansir oleh amusingplanet.com, orang China menyukai pergi berlibur bersama keluarga ke kolam renang. Sayangnya, kesukaan ini tidak diimbangi dengan fasilitas yang memadai. Kolam renang publik di musim panas menjadi tempat pilihan untuk mendinginkan diri bagi sekitar 230.000 orang dalam waktu bersamaan! Wow!

Berdasarkan penelitian yang dilakukan Departemen Kesehatan China terhadap 5,639 kolam renang publik di 24 provinsi, ditemukan 10 persen dari kolam-kolam tersebut telah melebihi batas aman urea. Urea ini berasal dari urine pengunjung. Penelitian juga menyebutkan presentasi total bakteri di kolam renang dapat mencapai 92,3 persen. Sementara, bakteri coli ditemukan menginfeksi sekitar 96,9 persen kolam renang seluruh China. Tak hanya itu, di tahun 2008, satu orang meninggal ketika tak sengaja menelan air kolam raksasa Mao Mao Municipal di Beijing.

Tak hanya di China, Jepang pun mengalami hal yang sama. Karena 'keunikan' ini, seorang fotografer bernama Michael Yamashita mengabadikan kegiatan musim panas warga Jepang di taman air terbesar bernama The Tokyo Summerland. Hmm, seperti apa ya padatnya kolam renang yang disebut "kolam pangsit mendidih" ini? Yuk simak kehebohannya di galeri foto berikut ini.

(vem/wnd)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading