Sukses

Beauty

Tips Mix And Match Busana Kerja Tapi Tetap Rapi

Apakah Anda menggunakan pakaian bebas setiap kali kerja? Well, memang menyenangkan ya? Namun tantangannya adalah ketika kita perlu mencari pakaian yang tepat untuk ngantor.

Salah menggunakan pakaian bisa-bisa kita kelihatan terlalu santai. Nah, kali ini belajar dari Fashion Blogger Extra Petite yuk? Di mana kita bisa nyontek gaya profesional tapi tetap stylish dari wanita yang satu ini. Nggak perlu khawatir kelihatan kaku, karena Jean dari Extra Petite selalu tampil penuh warna dan dinamis.

Bahan Kain

Anda perlu banyak pakaian yang menggunakan bahan kain. Bahan kain yang tebal, atau bahan kain lentur sangat cocok untuk kehidupan kantor. Misalnya setelan blus dan rok sepan dari bahan kain yang tebal tapi mudah rapi dan nyaman. Atau bahan kain lentur untuk atasan yang biasanya cocok bagi wanita feminin. Anda juga bisa menggunakan bahan celana kain yang membuat Anda kelihatan sangat berwibawa dan modern.

(c) Extra Petite

Blazer

Salah satu item fashion yang bisa menyelamatkan Anda adalah blazer. Saran dari kami adalah pilih blazer dengan warna netral. Namun, jangan ragu mengoleksi 1-2 blazer dengan warna yang lebih terang.

High Heels

Gunakan high heels dengan warna basic. Ini akan sangat menolong Anda untuk berpenampilan lebih formal. Anda bisa memilih heels yang nyaman, tak harus selalu menggunakan hak yang tinggi.

(c) Extra Petite

Rok Sepan Atau Tulip

Ada dua jenis rok kerja kantor yang kami rekomendasikan. Rok sepan atau tulip. Rok sepan lebih mengatup pada kaki, membuat Anda nampak jenjang dan feminin. Tapi kalau pinggul Anda agak besar, pakailah rok tulip. Rok ini tak terlalu mekar, tapi cukup dinamis untuk Anda yang banyak bergerak.

Gaya Yang Persuasif

Ada beberapa gaya yang persuasif dan biasanya dibutuhkan untuk bertemu dengan klien. Misalnya dengan menggunakan mini dress dari bahan yang agak kaku. Sehingga tetap terlihat rapi setiap saat. Atau gunakan celana skinny dengan paduan blazer. Jenis pakaian seperti ini bisa membuat kepribadian Anda lebih nampak.

Itulah beberapa tips fashion yang bisa kami berikan. Cek galeri kami untuk mendapatkan beberapa rekomendasi gaya fashion formal untuk wanita kantoran.

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading