Memiliki kuku rapuh bisa jadi mimpi buruk yang tentunya tidak ingin Anda alami. Maka dari itu, ada baiknya untuk segera diupayakan agar kuku tersebut kembali sehat dan kuat.
Dalam 5 Perawatan Untuk Kuku Yang Rapuh (Part I) telah dibahas tiga tips yang bisa Anda lakukan. Dan berikut adalah tips-tips lain yang dilansir dari How Stuff Works.
Perawatan secara alami
Advertisement
Sebisa mungkin hindari terlalu banyak produk kimia yang bisa menimbulkan alergi ya, Ladies, seperti remover yang mengandung zat-zat disebutkan dalam artikel sebelumnya. Tidak perlu juga menggunakan pengeras kuku, karena sejatinya kuku yang rapuh dikarenakan terjadinya pengerasan.
Selain itu, Anda juga perlu merawat kutikula Anda, jangan sampai mengelupas atau memotongnya secara berlebihan karena bisa infeksi. Sesekali biarkan kuku Anda menjadi dirinya apa adanya, tanpa kuteks, supaya dia bisa bernapas untuk beberapa waktu.
Melindungi tangan
Lindungi kuku Anda dengan selalu melindungi tangan Anda. Ketika mencuci piring atau baju, usahakan menggunakan sarung tangan, karena air dan deterjen bisa merusak kuku dan membuatnya rapuh.
Kurangnya sirkulasi udara juga bisa jadi penyebab kuku Anda kurang kuat. Maka dari itu, sesekali biarkan kuku Anda tampak alami tanpa kuteks. Selain itu, perhatikan juga jika ada jamur ya, Ladies, karena jamur juga merupakan salah satu penyebab kuku Anda rapuh atau rusak.
Untuk perawatan kuku rapuh yang maksimal, ada baiknya mengetahui penyebabnya terlebih dahulu, karena terkadang kondisi kuku yang tidak sehat adalah sebuah gejala dari penyakit tertentu. Semoga bermanfaat.
- Tips Membersihkan Kuku Kaki Agar Nampak Cantik
- Tips Agar Kuku Tidak Mudah Patah dan Kuat
- Ngeri, Kuku Rusak Akibat Sering Pakai Cat Kuku
- 7 Pesona Yang Didambakan Pria Dari Pasangannya
- 12 Resolusi Tahun Baru Yang Bisa Anda Buat Dengan Suami (Part II)
- 7 Jenis Ciuman Yang Diam-Diam Diimpikan Oleh Wanita
- 5 Cara PDKT Konyol Ala Sinetron Yang Tidak Berlaku di Dunia Nyata