Sukses

Beauty

Tertawa Membuat Tubuh Makin Sehat, Yuk Seru-Seruan!

Tidak selamanya tertawa menjadi hal yang harus dijauhi wanita. Di waktu yang tepat, tertawa lepas dan bahagia justru bisa membuat tubuh makin sehat sekaligus panjang umur.

Dilansir oleh theluxuryspot.com, disebutkan bahwa "Laughing with friends each day keeps the doctor away.". Artinya.. semakin sering Anda tertawa, maka Anda semakin sehat dan tidak perlu berkunjung ke dokter berkali-kali.

Inilah beberapa manfaat sehat dari tertawa:

Pembuluh Darah Lebih Sehat

Pada sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Maryland untuk menguji kesehatan pembuluh darah relawan, ditemukan bahwa orang yang suka menonton komedi memiliki pembuluh darah yang lebih sehat dibandingkan mereka yang suka nonton drama. Pembuluh darah pecinta drama lebih tegang dibanding penyuka film komedi. Itu artinya, kesehatan jantung Anda juga lebih bagus.

Memudahkan Tidur dan Tubuh Lebih Rileks

Tertawa lepas dapat membantu pelepasan kelenjar yang mengeluarkan hormon menekan rasa nyeri. Selain itu, saat Anda tertawa, tubuh secara langsung melepas hormon bahagia yang dapat menekan hormon stres. Jadi jika Anda sedang sakit karena banyak pikiran, tertawa bisa jadi obatnya. Anda yang susah tidur juga bisa mencoba tertawa di siang hari agar tidur lebih nyenyak.

Sistem Kekebalan Tubuh Lebih Baik

Semakin jauh dari stres, semakin baik kekebalan tubuh Anda. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, tingkat stres Anda bisa berkurang dengan banyak tertawa. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa orang yang suka humor dan komedi memiliki antibodi yang lebih baik dan dapat melawan infeksi yang menyerang tubuh. Sistem imun tubuh akan lebih baik melindungi Anda dari serangan, flu, demam dan batuk.

Menstabilkan Kadar Gula Darah

Sebuah penelitian yang dilakukan pada 19 orang memperlihatkan hubungan antara tertawa dan kadar gula dalam darah. Para relawan dibagi menjadi dua kelompok, yang pertama diberi makanan dan langsung ikut kelas perkuliahan, sedangkan kelompok kedua diberi makanan yang sama lalu diajak menonton film, komedi. Hasilnya.. kelompok yang menonton film komedi memiliki kadar gula darah lebih stabil.

Dengan banyaknya manfaat dari tertawa, maka perbanyaklah bercanda dengan teman-teman Anda. Atau yang lebih mudah.. tontonlah film komedi yang bisa membuat Anda tertawa terbahak-bahak.

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading