Sukses

Beauty

Tips Memilih Eyeliner Terbaik Untuk Pemula

Eyeliner masih jadi kosmetik yang disukai para wanita. Penggunaan eyeliner bisa membuat mata lebih ekspresif dan cantik. Sekali gores, mata yang lelah akan lebih fresh dan membuat wanita lebih percaya diri.

Ada banyak jenis eyeliner yang dijual dan membuat bingung, terutama bila Anda masih baru belajar makeup. Kira-kira harus memilih eyeliner yang mana agar mata lebih terlihat cantik saat baru belajar memakai eyeliner.

Karena pemakaian eyeliner tidak mudah, tidak juga sulit, maka pilihlah eyeliner yang termudah dulu bila Anda masih belajar memakainya.

Pilih Eyeliner Pensil

Eyeliner bentuk pensil paling cocok untuk Anda yang masih belajar memakai eyeliner. Dibanding eyeliner gel atau cair, eyeliner pensil memang tidak terlalu awet, namun inilah yang memudahkan Anda saat belajar. Anda lebih mudah menghapus kesalahan saat memakai eyeliner pensil. Yang lebih penting, eyeliner pensil lebih tampak alami ketimbang eyeliner cair.

Pilih Warna Yang Sesuai Dengan Warna Rambut

Untuk amannya, Anda yang masih belajar memakai eyeliner lebih baik memilih eyeliner yang warnanya mirip dengan warna rambut. Kami sarankan memilih eyeliner warna cokelat tua agar terkesan lebih alami. Eyeliner warna hitam biasanya memberi efek lebih 'galak'. Namun jika Anda sudah jago, bisa beralih ke eyeliner hitam atau eyeliner warna-warni.

Pilih Yang Empuk

Untuk hasil lebih alami dan aplikasi yang mudah pada mata, pilih pensil eyeliner yang empuk. Cobalah membuat garis di punggung tangan saat membelinya. Jika garis itu tampak tegas walaupun tidak ditekan, maka bisa dikatakan pensil eyeliner itu cukup bagus.

Latihan Latihan Latihan

Awalnya, menggunakan eyeliner sedikit sulit. Namun latihan dan latihan akan membuat tangan tidak lagi gemetaran setiap kali mengaplikasi eyeliner. Jadi jangan sedih jika hasil eyeliner tidak rapi saat pertama kali memakai, semua wanita pernah mengalaminya.

Sudah siap belajar pakai eyeliner?

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading