Dari berat badan 114 kg menjadi 63,5 kilogram adalah perjuangan yang tidak mudah. Wanita yang berasal dari Bradshaw ini sudah 'kenyang' dengan berbagai ejekan pada tubuhnya yang gemuk. Karena semua diet gagal dilakukan, akhirnya Hazel memutuskan hal berani, yaitu melakukan gastric band surgery (operasi pengikatan lambung).
Makin Dihina, Berat Badan Makin Naik
Dilansir oleh Dailymail.co.uk, Hazel Walsh, 26 tahun, mulai mengalami masalah kegemukan saat remaja. Di masa tersebut, Hazel sering dihina dan diejek karena berat badannya. Stres karena sering dihina, Hazel justru melampiaskan sakit hatinya pada makanan. Dia makan lebih banyak dan menjadi lebih gemuk.
Advertisement
"Saya berhenti bersosialisasi dan olahraga, saya mulai nyaman untuk makan dan mengisolasi diri sendiri. Saya makan lebih banyak. Saya mulai makan junk food, memesan makanan siap saji. Saya selalu makan kue dan cookies setelah pulang sekolah," kenang Hazel.
Semua Diet Gagal, Pilih Operasi Ikat Lambung
Sebenarnya Hazel sadar bahwa kebiasaannya ini tidak sehat dan membuat berat badannya semakin bertambah. Wanita cantik ini mengaku sudah mencoba banyak diet, tetapi tidak ada satupun yang berhasil. Dia bahkan semakin depresi dan meminum obat anti depresi, akibatnya, beratnya semakin naik.
Saat usainya 24 tahun, berat badannya mencapai 18 stone atau sekitar 114 kg. Tidak ingin beratnya makin bertambah dan ingin lebih sehat, Hazel memutuskan untuk melakukan operasi pengikatan lambung. Biaya operasi mencapai £ 6.500 atau sekitar Rp 109 juta. Namun semua terbayar, perlahan berat badan Hazel turun. Saat ini beratnya 10 stone atau sekitar 63,5 kg.
Memberi Inspirasi Bagi Wanita Lain
Hazel tahu ada banyak wanita yang mengalami masalah seperti dirinya. Karena itu, Hazel menuliskan pengalamannya di blog dan menceritakan perkembangan dirinya. Banyak wanita menghubunginya untuk bertanya tentang diet dan kebugaran. Hal ini membuat Hazel serius di bidang ini, sehingga dia mulai belajar tentang nutrisi dan sudah mendapatkan ijazah level 3 Diet dan Nutrisi.
"Saya sudah menghilangkan lebih dari 7 stone berat badan, dan sekarang saya ingin membantu orang lain," ujar Hazel. "Saya memberikan nasihat tentang makan karena emosi, obesitas, penurunan berat badan, makan berlebih, operasi penurunan berat badan dan alergi makanan," lanjutnya.
Sejauh ini, Hazel bahagia bisa membantu orang lain dan berharap para wanita bisa sukses menurunkan berat badan seperti dirinya.
BACA JUGA:
Orang Gemuk Susah Menurunkan Berat Badan Jika Dihina
Mengapa Berat Badan Naik Setelah Berhenti Merokok?
Jerawat Parah Bisa Disebabkan Karena Berat Badan Naik
(vem/yel)