Sukses

Beauty

Tips Memiliki Alis Yang Cantik Dan Rapi

Alis adalah salah satu bagian riasan mata yang tak boleh diremehkan. Untuk mendapatkan bentuk alis yang bagus, maka Anda harus merapikannya dengan berbagai cara yang bisa Anda terapkan seperti mencukur, wax, cabut atau hanya menggunakan pensil alis.

Menjaga bentuk alis sangat penting. Namun ada aturan tersendiri untuk membuat alis Anda menjadi lebih rapi dan cantik tanpa rasa sakit. Cobain deh beberapa tips ini .

Cari Teknik Yang Sesuai

Pilih metode pembentukan alis yang cocok dengan Anda. Tidak semua orang suka dengan mencukur atau mencabut alis, oleh karena itu umumnya mereka akan menggunakan pensil alis atau menggunakan metode lainnya. Sangat penting mencari teknik merapikan alis yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Cari Bentuk Yang Sesuai

Setelah menentukan metode yang Anda inginkan, pilih bentuk alis yang Anda mau. Pilih yang menurut Anda paling cocok dengan bentuk wajah. Mau yang bulat, menukik, melingkar dan sebagainya. Yang mana yang sesuai dengan bentuk wajah Anda?

Ubah Arah Terbentuknya Alis

Dengan mengubah haluan pertumbuhan alis, Anda bisa mendapatkan bentuk alis yang sesuai. Misalnya dengan mencabut atau membuat bentuk alis menggunakan pensil alis. Hal ini akan memudahkan Anda mendapatkan alis yang cantik.

Mengurangi Rasa Sakit Saat Tumbuh Alis

Saat mencabut alis, Anda bisa mengurangi rasa sakitnya dengan menggunakan bedak dingin. Selain itu, Anda bisa mencabut bulu alis setelah mencuci muka, karena saat itu kulit menjadi lebih lunak dan bulu mudah untuk dicabut.

Cobalah beberapa tips di atas saat Anda hendak menentukan bentuk alis yang sesuai dengan wajah Anda. Dengan melakukan hal tersebut, maka alis Anda akan terbentuk lebih rapi dan cantik. Selamat mencoba.

Baca Juga

Langkah-Langkah Bikin Alis Sempurna

Ciri-ciri Kaki Yang Mengalami Penuaan Dini Dan Cara Mengatasinya

Bibir Plastik Lucu Ini Banyak Manfaatnya Lho

Tips Dandan Smart Untuk Wanita Berwajah Bulat

Cara Membersihkan dan Merawat Kuku Kaki

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading