Sukses

Beauty

Waspada Virus H7N9 Karena Cepat Menyebar!

Indonesia kerap dilanda virus yang bermutasi dari virus yang menyerang binatang kemudian beralih menyerang manusia. Salah satu virus yang kerap menyebar dan mengakibatkan korban jiwa adalah H7N9. Virus ini beberapa kali menyebabkan kepanikan dan tiba-tiba banyak yang terkena dan sulit disembuhkan. Ternyata, kasus virus flu burung H7N9 dilaporkan mampu menyebar dengan cepat dari unggas ke manusia, demikian menurut penelitian terbaru dari China.

Dalam penelitian tersebut, virus flu burung H7N9 mudah berpindah dari unggas ke manusia. Walau satu keluarga tidak memelihara unggas sama sekali bukan berarti terhindar dari bahaya virus ini. "Kemampuan mengikat ke kedua sel, baik manusia atau unggas, itulah yang membuat H7N9 lebih cepat menyebar," terang Robert Webster, ahli flu burung dari St. Jude Children's Research Hospital di Amerika yang tidak terlibat dalam penelitian dikutip dari merdeka.com. Virus H7N9 berbeda dengan H5N1 yang proses mutasinya lama. Virus H7N9 mutasinya cepat sekali bahkan dalam hitungan jam.

Virus ini pertama muncul pada Februari kemarin dan hingga hari ini total korban terinfeksi ada 132 orang dan 39 di antaranya sudah meninggal. Walau begitu, virus ini belum bisa menularkan antara satu manusia dengan yang lain. Berbeda dengan virus flu biasa yang bisa menular antar manusia, virus H7N9 tidak bisa. Namun ilmuwan mengkhawatirkan bahwa cepat atau lambat virus ini juga akan bermutasi dan bisa menular antar manusia.

Merebaknya kasus mutasi virus ini sempat membuat kalang kabut pemerintah Indonesia. Banyak unggas yang harus dimusnahkan karena berpotensi menularkan virus. Ada baiknya Anda waspada bila tinggal di dekat peternakan unggas atau memelihara unggas. Virus ini tidak terasa menyebarnya dan efeknya akan langsung membuat buruk kondisi badan. Lebih baik rajin memeriksa suhu tubuh dan segera ke dokter bila merasakan gejala sakit yang tidak semestinya.

BACA JUGA

Kendalikan Asma Anda di Tempat Kerja

Jahe Jadi Obat Mujarab Asma

Asma Parah, Bagaimana Definisinya?

(vem/sya)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading