Sukses

Beauty

ASI dan Ari-Ari Bayi Dipakai Untuk Krim Kecantikan

Jika memikirkan kosmetik bahan alami, bahan-bahan apa saja yang Anda pikirkan. Bisa jadi mentimun, alga, lemon, apel, anggur, susu, yogurt, dan bahan-bahan sejenis. Tapi tahukah Anda, makin hari, makin banyak bahan kosmetik yang menggunakan bahan alami ekstrim.

Mengapa disebut ekstrim? Karena bahan-bahan tersebut sangat ganjil jika dipakai untuk merawat kecantikan. Nyatanya, banyak produsen yang terang-terangan mencantumkan bahan alami aneh berikut ini, dilansir dari situs totalbeauty.com.

Kotoran Burung

Anda mungkin sudah pernah membaca bahwa kotoran burung makin banyak digunakan sebagai bahan utama masker wajah. Kandungan urea yang tinggi dalam kotoran burung dapat melembutkan kulit, sekaligus mencerahkan. Nama lain kosmetik dari kotoran burung adalah, Bird Poop Facial, Gaisha Facial Uguisu no Fun (nama Jepang).

Manfaat kotoran burung:

Dapat meratakan warna kulit dan memperbaiki kerusakan pada kulit.

Lendir Bekicot

Binatang yang satu ini membuat banyak wanita ngeri dan jijik. Tapi di Korea, Afrika dan Amerika Serikat, lendir bekicot digunakan sebagai bahan ampuh untuk mengatasi banyak kerusakan pada kulit.

Manfaat lendir bekicot:

Lendir bekicot dapat mengurangi kerutan, memperbaiki kulit yang rusak, dapat mencerahkan, menghilangkan bekas luka, mencegah jerawat, dan membuat seseorang awet muda.

Ari-Ari atau Plasenta

Plasenta atau di Indonesia dikenal dengan ari-ari adalah salah satu bahan yang dipakai dalam industri kecantikan. Bisa memakai plasenta hewan atau plasenta manusia. Protein yang tinggi dalam plasenta dikabarkan dapat memperbaiki kerusakan kulit. Faktanya, 10 persen wanita di rumah sakit Nanjing China membawa pulang ari-ari bayi mereka untuk dikonsumsi.

Manfaat plasenta:

  • Memperbaiki kerusakan kulit
  • Mengurangi tanda-tanda penuaan
  • Sering ditemukan dalam kondisioner/pelembut rambut.

ASI

Air susu ibu adalah salah satu bahan yang juga dipakai dalam krim, lotion atau sabun kecantikan. Pemakaian ASI dalam produk kecantikan disebabkan karena kandungan vitamin dan nutrisi tidak hanya bermanfaat untuk bayi, tetapi juga bermanfaat untuk kulit. Sebanyak 20 persen bayi yang mengalami ruam merah atau biang keringat dapat dipulihkan dengan mengoleskan ASI.

Manfaat ASI:

  • Melembabkan kulit kering.
  • Mengurangi tanda-tanda penuaan.
  • Mengurangi jerawat, atau biang keringat pada bayi.

Bagaimana pendapat Anda, ladies, apakah bahan-bahan alami ini bersedia Anda pakai agar semakin cantik?

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading