Sukses

Beauty

Tips Agar Nyaman Mengenakan High Heels

Selalu saja timbul perasaan 'lebih' saat mengenakan high heels. Berlenggok dengan langkah yang gemulai dan dada sedikit membusung. Seketika, lekuk tubuh jadi seperti terbentuk begitu saja. Membuat wanita merasa benar-benar wanita.

Tetapi, terkadang timbul juga rasa malas mengenakan heels. Entah karena takut jatuh atau takut lecet. Padahal, di beberapa momen penting, heels justru lebih menunjang penampilan.

Bagaimana supaya heels tetap nyaman dipakai? Ini dia triknya.

Pilih ujung yang bulat

Heels yang nyaman dipakai dalam waktu lama adalah yang ujungnya bulat. Heels jenis ini lebih nyaman ketimbang yang ujungnya mengerucut. Hal ini disebabkan jari kaki dapat bernafas lebih lega ketimbang ditekan oleh sisi sepatu.

Gunakan deodorant

Gunakan stick deodorant untuk membuat sepatu lebih licin dan tidak membuat kaki lecet. Pulaskan terutama di bagian belakang sehingga ia tetap nyaman dikenakan lama.

Kompres sepatu dengan air dingin

Kedengarannya memang aneh, tetapi cara ini ampuh untuk membuat sepatu baru jadi lebih nyaman dipakai. Ambil kantung plastik, isi dengan air, kemudian dinginkan di lemari es. Begitu sudah dingin, kompres sepatu Anda.

Dalam beberapa saat, sepatu akan sedikit mulut dan lebih nyaman dipakai.

Bawa ke tukang sepatu

Sebenarnya bentuk kaki setiap orang itu berbeda-beda. Sehingga akan lebih nyaman jika Anda memesan sepatu yang sesuai dengan ukuran dan bentuk kaki Anda sendiri.

Agar sepatu lebih nyaman dikenakan, bawa ke tukang sepatu sehingga ia bisa memperbaiki sepatu sesuai dengan bentuk kaki Anda.

Pakai kaus kaki

Anda bisa membuat sepatu lebih mulur dan nyaman dikenakan dengan kaus kaki. Kaus kaki akan secara alami membingkai kaki Anda dan membuat kaki tidak terasa sakit lagi.

Tetapi, cara yang satu ini tidak disarankan dipakai saat bepergian keluar ya. Mungkin cukup diaplikasikan saat di dalam mobil saja.

Selamat menjadi cantik, ladies. [initial]

BACA JUGA:

4 Hal Yang Tak Boleh Dilakukan Pada Celana Jeans

Hal-hal Yang Perlu Diperhatikan Ketika Belanja Barang Bekas

DIY: Membuat Kaos Pita Ala Korea

Orang Yang Pertama Kali Menciptakan High Heels

Cara Bikin Heels Sepatu Yang Terkelupas Jadi Baru Lagi

5 Ikat Pinggang Fashion, Mana Yang Cocok Untuk Anda?

5 Tips Menerapkan Gaya Fashion Ala Korea

(vem/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading