Bulan April ini menjadi salah satu bulan yang istimewa bagi wanita Indonesia. Apalagi kalau bukan karena memperingati Hari Kartini, salah satu sosok wanita yang memperjuangkan hak-hak wanita sehingga bisa menjadi wanita modern seperti sekarang.
Masih ingat nggak sih? Waktu kecil, untuk memperingati hari nasional seperti hari ulang tahun kemerdekaan atau Hari Kartini, kita diminta menggunakan pakaian daerah masing-masing dan didandani dengan riasan tradisional. Tapi dulu kita masih polos, belum terlalu mengerti makna menggunakan pakaian daerah dan berpanas-panas hingga riasan luntur,
Kini setelah dewasa, pakaian tradisional mungkin bukanlah pakaian yang sering digunakan untuk sehari-hari. Namun beruntunglah kita memiliki banyak anak-anak bangsa yang bertalenta dalam memetamorfosiskan warisan masa lalu menjadi fashion items masa kini yang stylish dan trendy. Meski begitu, tak melunturkan nilai estetika dari kain-kain corak khas Indonesia.
Advertisement
Kali ini, Vemale akan mengajak Anda melihat berbagai koleksi fashion hasil karya Indonesia yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Tak kalah anggun dan gaya dari fashion jaman sekarang, Anda justru akan bangga dan siap-siap 'ngidam' membuat pakaian-pakaian cantik kahs Indonesia ini.
(vem/gil)Advertisement
Cantiknya Batik Modern
Indonesia punya banyak desainer berbakat yang mampu menggubah maha karya dalam bidang busana. Kain batik yang tadinya dianggap sebagai baju resmi, bisa dirancang sedemikian rupa menjadi dress dan setelan yang cantik dan modern.
Orang lebih mengenal istilah batik modern. Untuk mengenali citarasa batik yang lebih stylish dan mengikuti tren jaman sekarang. Meski begitu, busana batik modern jaman sekarang tidak kehilangan identitas batiknya yang penuh nuansa tradisional.
Traditional On Hijab
Kain corak khas Indonesia memang diperuntukkan bagi siapa saja. terbukti dengan makin beragamnya corak busana muslim yang memanfaatkan kekayaan corak kain tradisional.
Keindahan pakaian muslimah masa kini yang dipadi nuansa budaya asli Indonesia tentu akan menambah keindahan penampilan Anda. Gaya busana hijab dengan kain batik atau kain corak dari daerah asal Anda bisa menjadi alternatif bagi Anda yang suka gaya asli Indonesia.
Advertisement
Pesona Kain Sumatera
Gaya yang satu ini diambil dari daerah Sumatera. Ya, kain populer dari indonesia bukan hanya batik dan kebaya. Ada banyak corak kain daerah yang bisa menjadi icon fashion Anda.
Kain dengan corak tradisional bukan hanya untuk penampilan resmi, namun juga bisa untuk penampilan yang lebih muda dengan desain yang lebih trendi dan gaya. Justru dengan penampilan seperti ini, tak kalah dengan gaya busana masa kini. Mau coba?
Wedding Goes Traditional
Momen pernikahan selalu lekat dengan desain busana tradisional. Namun gempuran desain wedding gown ala Barat juga banyak digemari. Bagaimana bila mengawinkan keduanya?
Tentu akan menjadi busana yang cantik dan atraktif untuk hari istimewa Anda. Desain baju pengantin khas Indonesia juga banyak disukai karena modelnya yang eksotis dan unik.
Advertisement
Gaya Resmi
Masih banayk orang yang menyukai gaya busana tradisional yang kental. Namun karena terkesan seperti busana resmi, maka dibuatlah desain yang lebih fleksibel namun tetap terlihat anggun dan berwibawa.
Gaya klasik seperti ini bisa Anda contoh untuk menambah keanggunan penampilan Anda. Bisa juga dengan memadukan jeans atau bawahan kasual dengan atasan batik yang apik.
Traditional Goes Unique
Bila Anda pecinta fashion, maka Anda akan menjadi salah satu penikmat gaya fashion yang satu ini. Membuat potongan dan siluet yang tak biasa, menjadikannya desain usana yang asimetris namun tetap bergaya.
Cocok bagi Anda yang menyukai gaya busana tabrak lari dan unik. Show your style with traditional pattern.
Advertisement
Batik For Daily
Semua dimulai dari hal yang sederhana. Melestarikan kain bercorak tradisional bisa dengan menggunakan desain-desain yang akrab dengan kehidupan Anda sehari-hari.
Menggunakan batik dengan desain yang lebih 'wearable daily' atau bisa digunakan untuk sehari-hari. Mulailah dari rok, atau mini dress, atau bahkan kemeja santai untuk penampilan sehari-hari.