Sukses

Beauty

Ini Dia Cara Mengatasi Kaki Kapalan dan Pecah-Pecah

Bekerja dan beraktivitas seringkali membuat kaki kita menjadi pecah-pecah dan mengapal. tentu tidak menyenangkan melihat kaki kita tidak mulus lagi. Namun jangan khawatir, Ladies. Anda bisa melakukan berbagai tips mudah dan dalami ini untuk menguranginya.

1. Rendam Air Hangat

Air, terutama air hangat, mampu membuat kulit lebnih kenyal dan lunak sehingga sangat tepat untuk kaki yang mengapal dan pecah-pecah. lakukan perendaman kaki tiga kali seminggu sebelum perawatan lebih lanjut. Agar lebih rileks, bisa juga dengan menambahkan garam dan renam sekitar 15 menit.

2. Menyikat Kaki

Setelah merendam kaki, lakukan penyikatan pada kaki. Bisa dengan menggunakan batu apung atau memanfaatkan lantai kamar mandi yang kasar. Dengan metode ini, Anda bisa mengikis lapisan kasar dan keras, serta meratakan kulit kaki Anda.

3. Lakukan Scrubbing

Berikan perawatan menyeluruh dengan melakukan scrubbing menggunakan lulur scrub atau kopi yang dicampur dengan olive oil di telapak dan punggung kaki. Dengan melakukan ini, Anda bisa menutrisi kulit kaki dengan lebih baik sambil mengangkat sel-sel kulit mati. Kemudian bilas seperti biasa.

4. Lotion

Gunakan lotion kaya pelembab setelah melakukan ketiga langkah di atas. Agar lebih efektif, gunakan juga lotion setiap sebelum tidur agar krim bekerja sempurna di kaki. Selain lotion, Anda bisa menggunakan petroleum jelly. Selama perawatan, sebaiknya rajin menggunakan alas kaki berbahan lembut.

Anda bisa mengatasi kapalan dan kaki pecah-pecah dengan mudah, namun jangan lupa untuk melakukannya dengan rutin dan teratur agar hasilnya maksimal. Miliki kaki yang cantik dan sehat, selamat mencoba, Ladies.

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading