Sukses

Beauty

Tutorial Make Up Untuk Menutupi Jerawat

Wajah berjerawat seringkali membuat wanita merasa sedih karena ia tidak bisa tampil cantik. Tidak juga kok, Ladies. Bila Anda memang terpaksa harus tampil cantik untuk sebuah event khusus, cobain trik mudah ini saja.

Kuncinya adalah dengan menggunakan foundation dengan daya cover wajah yang baik. Pastikan juga foundation tersebut cocok dengan kulit Anda agar tak menambah masalah di kulit. Terutama bila Anda memiliki kulit super sensitif.

Tips dan trik:

1. Gunakan moisturizer atau base makeup yang mampu mengontrol minyak kulit Anda. Ini akan membantu menghindari hasil riasan yang oily. Terutama di wilayah T Zone atau daerah T (sekitar kening hingga hidung).

2. Jangan lupa menggunakan base makeup untuk seluruh wajah dengan kandungan SPF yang mampu melindungi Anda dari sinar matahari.

3. Gunakan foundation yang mampu menutup kesempurnaan wajah dengan baik. Pulaskan dengan menggunakan tangan maupun kuas (yang manapun yang memudahkan Anda membaurkan dengan baik).

4. Lakukan finishing dengan bedak tabur yang mampu memperhalus tampilan makeup Anda.

5. Terakhir, lakukan makeup fix dengan menggunakan spray wajah khusus untuk mempertahankan makeup, bukan untuk menyegarkan wajah.

6. Bila Anda memiliki kulit super sensitif, konsultasikan dengan dokter mengenai kosmetik yang Anda gunakan.

7. Agar tidak menyiksa kulit, akan lebih baik bila Anda rajin membersihkan kulit setelah selesai beraktivitas.Bila kulit Anda sedang dalam masa perawatan, sebaiknya jangan menggunakan riasan yang mempengaruhi perawatan kulit Anda.

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading