Rambut bercabang adalah kondisi di mana kutikula rambut rusak, sehingga batang rambut menjadi kering dan pada kondisi parah terbelah-belah/ tumbuh bercabang.
Bagaimanapun, rambut bercabang mengacaukan tampilan rambut. Terutama saat warnanya berubah menjadi kuning kecokelatan di setiap titik patahan. Sebenarnya apa saja yang menyebabkan rambut bercabang?
Salah memilih sisir
Advertisement
Memilih sisir rambut ternyata tak bisa disepelekan. Harus disesuaikan dengan kebutuhan dan jenis rambut agar tidak merusak rambut. Baca lebih lanjut tentang 4 Jenis Sisir Untuk Menata Rambut
Selain itu, memilih bahan sisir juga tak kalah penting. Jangan asal membeli sisir yang murah dan menarik warnanya. Tetapi perhatikan bahannya. Sisir yang umumnya terbuat dari 100% plastik kan membuat rambut kurang rapi, mudah timbul listrik statis dan rambut jadi kering.
Dianjurkan untuk memilih sisir yang bahannya terdapat campuran karet, sehingga listrik statis berkurang dan lebih mudah diatur.
Salah memilih makanan
Salah memilih makanan dapat membuat rambut kekurangan nutrisi. Tak heran jika akhirnya rambut menjadi kering dan bercabang.
Untuk mengatasinya, perbanyak konsumsi makanan seperti sayur-sayuran hijau, kacang-kacangan, telur, produk susu rendah lemak, wortel, dan menu kaya protein lainnya.
Terlalu sering menggunakan hair styling tools
Entah alat catok, hair dryer atau curling iron, memang membantu penampilan rambut lebih cantik secara instant. Tak harus meluruskan rambut atau mengeriting permanen, Anda bisa mendapatkan aneka style rambut dalam sekejap. Namun bahayanya, terlalu sering menggunakan alat ini dapat membuat batang rambut menjadi kering. Perlahan akan bercabang, dan rusak.
Kurang perawatan
Gemar mengaplikasikan bahan-bahan kimia seperti pelurus rambut atau pewarna rambut namun tanpa merawatnya, akan mempengaruhi kondisi rambut. Kering, bercabang, dan rambut jadi kuning kemerahan.
Inilah akibat yang juga bisa ditimbulkan bila Anda hanya tahu bagaimana cara bergaya, namun tak tahu bagaimana merawatnya.
Perawatan untuk rambut diwarnai atau diluruskan memang harus ekstra ketimbang rambut yang tidak diapa-apakan. Kelembaban yang dibutuhkan rambut dua kali lipat karena ada bahan-bahan kimia yang sedang bekerja.
TIPS:
- Jangan memperlakukan rambut dengan kasar seusai keramas. Mengeringkan rambut dengan handuk hendaknya ditepuk-tepuk saja.
- Hindari penggunaan hairdryer dan styling tools lain. Sebisa mungkin tidak dilakukan setiap hari.
- Lakukan perawatan rambut 1-2 kali setiap bulannya.
- Saat akan tidur, lebih baik rambut tidak dalam keadaan terikat atau dijepit. Lepas semua aksesoris sehingga rambut bisa bernapas lega.
(vem/bee)