Sukses

Beauty

Ekor Kuda Gaya Vintage Tahun 1950-an

Gaya vintage tampaknya adalah gaya yang tak lekang jaman. Hingga kini, gaya di era tahun 50-an ini masih populer dan menjadi tren yang diikuti wanita hampir seluruh dunia. Mulai dari rok hingga aksen rambut.

Seperti ekor kuda yang sangat mendunia ini. Sederhana saja sih, perbedaannya ada di bagian atas rambut yang disasak dan ditata tinggi. Hair do simple ini bisa diperoleh hanya dengan bantuan jepit dan hair spray saja.

Berminat tampil vintage habis-habisan hari ini? Siapkan beberapa bahan berikut yah:

Sisir khusus sasak
Bobby pin (jepit rambut hitam)
Karet rambut
Hairspray

Nah, yuk mulai ikuti langkah-langkahnya.

(vem/bee)

Langkah 1 Gaya Ekor Kuda Vintage

  • Pertama-tama, pastikan rambut dalam keadaan bersih dan sudah keramas terlebih dahulu. Saat rambut bersih, rambut akan lebih mudah diatur.
  • Keringkan rambut dengan hairdryer dan blow lepas. Bagian ujungnya boleh dirapikan dengan alat catok dan diblow ke dalam.
  • Mulai membagi dan menyisihkan rambut bagian depan.

Langkah 2 Gaya Ekor Kuda Vintage

  • Rambut bagian depan disisihkan dan dijepit terlebih dahulu agar memudahkan menata rambut bagian atas.
  • Bagian kanan dan kiri harus sama rata. Gunakan bantuan cermin untuk mengukurnya.

Langkah 3 Gaya Ekor Kuda Vintage

  • Ambil bagian atas rambut kemudian mulai menyasak.
  • Tarik rambut ke belakang kemudian jepit dengan jepit rambut agar kencang.
  • Bagian atas rambut dirapikan dengan sisir agar menggembung rapi, kemudian semprotkan hairspray.

Langkah 4 Gaya Ekor Kuda Vintage

  • Rapikan bagian sisa rambut menjadi ekor kuda.
  • Sisa poni yang tadi dijepit, diangkat dan ditutup ke atas rambut yang sudah disasak tadi.
  • Kembali semprotkan hairspray agar tetap awet dan tidak mudah terlepas.
  • Jika Anda ingin bagian ekor lebih wavy, boleh menggunakan curling iron kembali hanya di bagian ujung bawah saja.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading