Sukses

Beauty

Nutrisi Tepat Pengusir Bad Mood

Sebagai wanita, seringkali mengalami perubahan suasana hati yang tidak menentu. Yang membahayakan, jika sedang dikejar dengan banyak target dan Anda berada dalam suasana hati yang tidak menyenangkan atau istilahnya bad mood.

Bagi wanita, perubahan mood yang mendadak dan tiba-tiba memang wajar, apalagi jika menjelang menstruasi. Tapi, tahukah Anda, jika ada nutrisi yang tepat untuk menghindari perubahan mood yang mendadak tersebut?

Seperti dikutip dari Sheknows, berikut ini beberapa nutrisi yang tepat untuk mengembalikan mood yang buruk:

1. Bosan

Saat bosan, kebanyakan orang memilih melarikan diri pada makanan. Tapi, nutrisi dan makanan yang tepat untuk mengembalikan mood saat sedang bosan adalah dengan minum secangkir kopi panas. Kandungan kafein pada kopi dapat merangsang sistem syaraf untuk dapat lebih berkonsentrasi. Namun, jangan dijadikan kafein sebagai konsumsi sehari-hari. Batasi konsumsi kopi maksimal tiga cangkir perhari.

2. Depresi

Perasaan ini akan dirasakan oleh wanita jika ia sedang tertekan oleh banyak hal. Untuk mengatasinya, konsumsi makanan yang kaya akan omega-3 yang banyak terdapat pada ikan salmon dan tuna.

3. Sensitif

Perasaan ini biasa dialami wanita saat mendekati masa datang bulan. Jika perasaan sensitif ini terus menyerang Anda tentunya akan mengganggu banyak aktivitas Anda lainnya. Ada baiknya Anda mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung mineral tembaga seperti terdapat pada pisang, alpukat, dan ayam.

4. Lelah

Orang yang mudah lelah, biasanya diindikasi mengalami kekurangan zat besi. Hal ini bisa diantisipasi dengan mengkonsumsi banyak makanan yang kaya akan zat besi seperti terdapat pada udang, ikan, ayam tanpa kulit, buah-buahan, dan biji-bijian.

5. Sedih

Saat sedang sedih, biasanya banyak wanita yang meluangkan banyak waktu untuk menangis dan lupa makan karena pikirannya terlalu terkonsentrasi pada kesedihannya. Hal ini bisa diantisipasi dengan mengkonsumsi makanan yang tinggi karbohidrat, rendah protein, dan rendah lemak. Hal ini disebabkan karena makanan tinggi karbohidrat dapat meningkatkan asam triptofan pada otak yang berubah menjadi serotonin, suatu neurotransmitter yang dapat merangsang suasana hati. Konsumsi makanan yang kaya akan karbohidrat bisa didapat pada popcorn, havermut dengan susu dan madu, serta bagel (sejenis makanan mirip donat) dengan irisan pisang.

Bagaimana, Ladies, sudah menemukan nutrisi yang tepat untuk suasana hati yang tidak menentu bukan? Tubuh sehat, bad mood pun hilang.

(vem/tik)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading