Sukses

Beauty

Herpes Mengintai Dari Kolam Renang

Vemale.com - Siapa sih yang tidak suka berenang? Jika Anda lelah dan ingin sesuatu yang segar, cukup ganti pakaian Anda dengan pakaian renang, lalu ceburkan diri Anda ke kolam renang. Yup, berenang memang menyenangkan, tim Woman sudah pernah mengulas artikel Seribu Satu Manfaat Berenang. Bayangkan, betapa menyenangkan jika kediaman Anda memiliki sebuah kolam renang. Anda tidak perlu repot pergi ke tempat kolam renang umum dan dapat menikmati kolam sesuka Anda. Sayangnya, di Indonesia sendiri masih jarang dijumpai hunian yang lengkap dengan kolam renang di dalamnya. Mahal memang, belum lagi perawatan ekstra yang harus dilakukan untuk kolam renang tersebut. Pilihan yang paling mudah, tentu saja mengunjungi kolam renang umum, baik itu kolam renang khusus yang ada di stadion, atau kolam renang yang ada di tempat rekreasi. Tidak masalah, selama Anda yakin bahwa kolam yang Anda pilih cukup aman dari segi struktur/bentuk kolam maupun kebersihan air, Anda bisa memilih kolam yang mana saja. Resiko Herpes Eits, tunggu! Jangan keburu senang dengan kolam renang umum yang tampak memiliki air jernih. Coba hitung berapa pengunjung dalam sehari yang memakai kolam renang yang sama. Berapa hari sekali kolam renang itu dibersihkan? Anda bisa menghitung sendiri berapa keringat, sisa make up, bakteri dan virus yang dibawa setiap pengunjung dan tertinggal di kolam renang umum. Ada bahaya kesehatan yang mengincar sekalipun kolam renang sudah diberi chlorine sebagai disinfektan. Berdasarkan hasil penelitian The Universitiy of Yale and Illinois, air yang ada di kolam renang umum, sekalipun tampak jernih ternyata menyimpan potensi beberapa penyakit menular dan menyebabkan alergi, salah satunya Herpes. Herpes adalah salah satu bentuk radang/infeksi pada kulit yang akan membentuk gelembung berisi cairan akibat virus. Ada dua jenis herpes, tetapi yang bisa menular melalui kolam renang biasanya diakibatkan oleh virus varicella-zoster. Dimana Anda bisa dijangkiti gelembung berisi cairan pada seluruh bagian tubuh. Mirip dengan cacar air, hanya saja ukuran gelembungnya lebih besar. Menyeramkan bukan? Mengapa Bisa Menular di Kolam Renang? Penyakit herpes seringkali menular melalui hubungan intim atau oral seks, tetapi untuk herpes yang disebabkan oleh virus varicella-zoster bisa menular melalui sentuhan pada gelembung kulit yang pecah, melalui batuk, pakaian yang terkena cairan gelembung kulit yang pecah, termasuk melalui air kolam renang yang sudah terkontaminasi virus varicella-zoster. Anda tentunya tidak akan bisa melihat virus ini di dalam kolam renang. Bisa jadi pengunjung kolam juga tidak sadar dia membawa virus varicella-zoster, karena virus ini perlu waktu 7 hingga 21 hari untuk berkembang di dalam tubuh. Sehingga penularan herpes dari satu pengunjung kepada pengunjung lain melalui air kolam renang umum dapat terjadi dengan mudah. Bagaimana Mencegahnya? Tidak perlu takut untuk mengunjungi kolam renang umum. Yang perlu Anda lakukan adalah meminimalkan atau menghindari penularannya dengan cara di bawah ini: 1. Jika tubuh Anda sedang tidak fit, jangan memaksakan diri untuk berenang di kolam renang umum. Sama seperti kebanyakan virus, virus varicella-zoster mudah menyerang tubuh dalam kondisi yang tidak fit. 2. Pakai kacamata renang yang memiliki kualitas bagus dan sumbat telinga untuk menghindari penularan melalui cairan tubuh. 3. Bersihkan tubuh Anda dengan sabun antiseptik setelah selesai berenang, lupakan sebentar sabun kecantikan untuk menghaluskan kulit. Toh Anda bisa mengoleskan body lotion setelah selesai mandi. Pastikan tidak ada residu kolam renang yang tertinggal pada tubuh Anda mulai dari ujung rambut hingga ujung kaki. 4. Bila Anda mengalami demam, menggigil, nyeri sendi atau keluhan alergi kulit setelah 7-21 hari berenang, maka segera kunjungi dokter untuk memastikan apakah alergi kulit Anda disebabkan oleh virus varicella-zoster atau sebab lain. Jadi? Tetaplah menyukai kebiasaan berenang, yang perlu Anda perhatikan adalah membersihkan diri setelah berenang dan menjaga tubuh agar selalu fit. Ready to swim, gals? [initial] Padahal Sering Mandi Malah Rawan Kena Kanker... Si Seksi Yang Berbahaya! (vem/wsw)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading