Sukses

Beauty

Reiki, tren kesehatan sekaligus kecantikan di tahun 2019

Fimela.com, Jakarta Industri kesehatan dan kecantikan kini tidak bisa lagi disatukan. Mengingat salah satu masalah terbesar yang memengaruhi gangguan kulit wajah merupakan stres dan buruknya kesehatan tubuh. 

Stres juga menjadi salah satu penyebab kulit wajah memerah dan terlihat kusam. Karena itu, kini tren kecantikan sudah melebur menjadi satu dengan perawatan kesehatan. 

Dilansir dari Bustle, ada banyak tren kesehatan dan kecantikan tahun 2019 bermunculan. Salah satunya Reiki, yang pertama kali dikembangang tahun 1922 oleh seorang biksu Jepang bernama Makao Usui. Makao mengklaim kalau perawatan ini bisa menyembuhkan secara fisik, emosi dan juga mental. 

Reiki, dilansir dari Refinery29 pada dasarnya merupakan tenaga dalam yang mengalur dalam tubuh yang memberikanmu kehidupan. Ketika tenaga dalam tersebut lemah, tubuh akan mengalami gangguan kesehatan dan juga stres. Sebaliknya, ketika tenaga dalam tersebut menguat, tubuh akan secara otomatis menjadi sehat dan bahagia. 

Reiki ini kemudian terus berkembang, hingga akhirnya dalam beberapa waktu terakhir telah dipakai juga untuk meningkatkan kecantikan. Dengan dasar pemikiran ketika tubuh dan pikiran serta emosi sehat, kecantikan alami akan memancar. Lantas, seperti apa perawatan Reiki yang akan menjadi tren kecantikan sekaligus kesehatan di tahun 2019 ini?

Reiki Facial Treatment

Seperti yang sudah disebutkan di atas, Reiki kini sudah tidak lagi hanya dilakukan demi kesehatan tubuh semata. Namun juga digunakan dalam perawatan kecantikan, salah satunya facial. 

Reiki facial treatment menargetkan area-area pada wajah yang sering menegang lantaran kecemasan berlebih dan juga stres. Selain mengendurkak otot yang tegang, teknik ini juga akan membuat kulit wajah menjadi glowing. 

Dalam praktiknya, perawatan wajah ini menggunakan gemstone. Seiring dengan perkembangannya, gemstone juga tidak hanya dipakai pada saat perawata facial. Namun juga menjadi salah satu bahan utama dalam beberapa brand produk kecantikan dan kesehatan kulit. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading