Sukses

Beauty

Intip panduan waktu terbaik mengganti produk kecantikan

Fimela.com, Jakarta Menyimpan produk kecantikan untuk waktu lama bukan kebiasaan yang baik, terutama jika produk tersebut sudah sempat dibuka dan digunakan beberapa kali. Siapa yang suka membuka produk kecantikan, menggunakannya selama beberapa kali, kemudian meninggalkannya begitu saja?

Produk kecantikan memiliki masanya tersendiri, terutama setelah dibuka. Dilansir dari newbeauty.com, Jumat (2/11/2018), berikut ini adalah panduan waktu terbaik untuk membuang dan mengganti produk kecantikan, sudah tahu?

1. Lotion dan parfum

Lotion dan parfum merupakan dua produk kecantikan yang cenderung dapat bertahan lebih lama dari produk kecantikan lainnya. Keduanya dapat bertahan antara tiga sampai empat tahun.

Jika lotion ditemukan lebih encer daripada biasanya, itulah saatnya produk tersebut dibuang. Selain itu, jika warnanya berubah menjadi kurang menarik, produk kecantikan tersebut juga harus segera dibuang.

Sedangkan parfum, alkohol adalah pemelihara alami, sehingga jika disimpan di tempat yang sejuk dan gelap, seharusnya produk kecantikan yang satu ini bisa bertahan setidaknya selama beberapa tahun. Jika aroma parfum telah berubah aneh, sebaiknya segera buang produk kecantikan tersebut.

2. Skicare

Produk skincare memerlukan perhatian lebih. Serum yang telah kadaluwarsa tidak memiliki kekuatan apapun untuk merawat kulit.

Skincare biasanya tidak bisa digunakan lebih dari setahun. Produk kecantikan untuk melawan keriput atau untuk mengatasi jerawat biasanya diformulasikan untuk aktif selama setahun.

 

Tabir surya dan makeup

3. Tabir surya

Tabir surya juga harus segera dibuang setelah satu tahun. Namun, ini bukan patokannya, ketika warna atau tekstur produk kecantikan tertentu sudah berubah, produk tersebut harus langsung dibuang.

4. Makeup

Selalu gunakan kuas makeup yang bersih untuk mengaplikasikan makeup, mulai dari foundation hingga lipstik. Jauhkan jari tangan dari produk kecantikan apapun.

Maskara harus selalu dibuang setelah dibuka selama tiga bulan. Sedangkan lipstik tidak boleh disimpan lebih dari satu tahun.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading