Sukses

Beauty

Wajah Glowing ala Cinta Laura, Bikin Wajah Terlihat Fresh Natural

Fimela.com, Jakarta Sepertinya semua orang pun sudah banyak tahu bahwa Cinta Laura memang memiliki wajah yang cantik serta menawan. Cantik mulai dari segi busana yang ia pakai hingga polesan makeup yang juga selalu menarik.

Untuk orang yang memperhatikan Cinta Laura, pasti tahu betul bagaimana makeup look yang biasa dipakai Cinta, tetap terlihat dengan makeup natural flawless, namun selalu menonjol di bagian mata.

Biasanya Cinta pun suka memakai riasan mata smokey eye yang membuat matanya lebih tegas dan hidup. Tetapi kali ini, Cinta akan menunjukkan bagaimana wajah terlihat lebih fresh dengan sentuhan makeup.

Kali ini Cinta akan menunjukkan makeup yang membuat wajah fresh dengan sentuhan glowing yang terlihat alami. Hanya dengan memakai makeup yang simpel, wajah glowing alami bisa Anda dapatklan.

Daripada penasaran dengan makeup yang dipakai Cinta Laura agar wajahnya terlihat fresh serta menawan, langsung saja yuk kita lihat potretnya di bawah ini.

Wajah glowing Cinta Laura yang bikin wajah terlihat fresh, ini dia rahasianya

Cinta Laura memang memiliki selera makeup yang sangat baik, mulai dari riasan mata, wajah, serta polesan bibir pun terlihat sempurna jika melekat di wajahnya. Nah, salah satunya polesan satu ini, makeup glowing yang membuat wajah Cinta nampak lebih fresh.

Cinta pun menjadi salah satu perempuan yang sangat pandai menjaga kesehatan kulit wajahnya. Maka dari itu, untuk memakai makeup look apapun akan terasa pantas dan bagus, mulai dari makeup natural hingga makeup glamor.

Kali ini riasan yang membuat wajah Cinta glowing yaitu untuk Anda yang ingin menirunya, pertama-tama bisa memakaikan serum di wajah untuk membuat kulit menjadi glowing, setelahnya Anda pun bisa memilih memakai foundation yang terlihat dewy, dan jangan lupa memoleskan highlighter di bagian tulang pipi, dengan begitu wajah bisa terlihat lebih glowing natural dan alami.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading