Jakarta Berhubung kita sedang berpuasa, sedikit picky menggunakan lipstik itu harus. Pasalnya, selama menjalani puasa, tubuh tidak mengonsumsi air mineral yang dibutuhkan kulit untuk menjaga kelembapan (hidrasi kulit), termasuk kulit bibir. Ini akan berlangsung selama kurang lebih 13 jam lamanya.
Maka, pilihlah lipstik yang dapat memberi kenyamanan saat dipakai. Misal, lipstik yang tidak membuat bibir menjadi kering. Selain bibir kering, wajah pucat pun menjadi masalah yang sering muncul saat puasa. Untuk mengatasinya, pilihlah warna lipstik yang cerah dan memiliki daya tahan pemakaian yang lama (meski terkena air).
Advertisement
Well, untuk menjawab kebutuhan lipstik kita dibulan puasa itu, FIMELA mempunyai beberapa rekomendasi lipstik lokal yang bisa dipertimbangkan untuk mencoba. Apa saja?
Rollover Reaction – Chunky
Lipstik dengan bentuk crayon yang mudah diaplikasikan ke bibir kapan saja. Tentang kenyamanan pemakaian lipstik, Rollover Reaction tidak perlu diragukan. Pilihan warnanya pun beragam, dari warna romantis seperti pink, warna lembut seperti nude, atau warna bold seperti merah dan coklat pun ada. Sayangnya, ketahanan lipstik memang tidak lebih dari 3 jam pemakaian. Ketika terkena air, perlahan warna lipstik pun akan memudar. Tapi, tentang kenyamanan dan tidak membuat bibir kering, hampir seluruh koleksi lipstik Rollover Reaction tidak diragukan.
THIS IS APRIL – Satin’Lip Stocking
Nah, untuk kita yang lebih mementikan lipstik dengan ketahanan yang lebih lama, FIMELA rekomendasikan untuk mencoba THIS IS APRIL – Satin ‘Lip Stocking. Meski terkena air, warna lipstik tetap intenst. Teksturnya matte, namun tidak membuat bibir kering. Untuk warna, dari warna pastel, cerah, sampai bold, ada!
WARDAH Exclusive Matte Lip Cream
Tekstur lipstik matte, tidak membuat bibir kering, dan warnanya tahan lama. Semua kelebihan lipstik itu ada di koleksi lipstik WARDAH Exclusive Matte Lip Cream. Saat terkena air, warna lipstik memang tidak all-out seperti pemakaian pertama. Namun, meskipun warna berkurang, dijamin tidak akan membuat bibir terlihat pucat.
BACA JUGA: