Sukses

Beauty

Beauty App yang Mudahkan Kita Gunakan Jasa Makeup Artist Favorit

Jakarta These day, tak sulit bagi kita untuk terlihat cantik seperti seorang selebriti atau model runway dunia. Selain mengenakan pakaian yang menarik, makeup dan gaya rambut pun tentu tidak boleh terlewatkan. Karena fashion dan beauty sudah menjadi kesatuan yang tidak terpisahkan untuk urusan penampilan, maka semua harus dipersiapkan dengan matang.

Untuk urusan pakaian, dengan mudah kita bisa mencari inspirasi lewat internet atau sosial media. Begitu juga dengan makeup. Namun, untuk urusan makeup, bagi sebagian perempuan tentu itu tidaklah mudah. Meski memiliki makeup essential yang super lengkap, tapi tidak semua perempuan terampil menggunakannya. Itulah alasan, mengapa jasa makeup artist sangat dibutuhkan.

Well, buat yang sering berada di situasi seperti ini, ada informasi yang tak boleh dilewatkan. Beberapa hari lalu, FIMELA hadir dan mendukung perkenalan sebuah aplikasi beauty bernama Beauty Stalker yang berloksai di GAIA Ristorante, Jakarta. Aplikasinya sendiri memang masih dalam proses pengembangan. Namun, jika penasaran ingin tahu lebih lanjut tentang Beauty Stalker, kita bisa mengunjungi akun instagramnya di @beautystalkr.id. Disana kita akan menemukan beberapa nama makeup artist yang sudah tidak asing seperti: Andy Chun, Priscilla Myrna, Kiky Lutan, Petty Kaligis, bahkan makeup artist senior seperti: Upan Duvan, Bubah Alfian, dan Marlene Hariman.

Lebih jauh tentang Beauty Stalker, yuk! Simak sedikit obrolan FIMELA bersama dua founder Beauty Stalker, Rachel Natani dan Nila Susilo.

F: Beauty Stalker ini apa sebenarnya?

BS: Beauty Stalker ini sebenarnya adalah aplikasi. Namun masih dalam tahap pengembangan dan akan segera rilis. Di sini kita bisa menemukan banyak makeup artist muda berbakat yang sesuai dengan karakter makeup kita.

F: Jika aplikasinya belum hadir, bagaimana kita bisa menggunakan jasa Beauty Stalker?

BS: Kita sudah aktif di Instagram. Untuk saat ini, pemesanan jasa Beauty Stalker bisa dilakukan melalui Instagram kami.

F: Aplikasi beauty seperti ini sebelumnya telah ada di Indonesia. Lalu, apa yang membuat Beauty Stalker ini berbeda?

BS: Ada harga, ada kualitas. Para makeup artist kami, menggunakan alat makeup yang berkualitas. Dan produk-produk makeup yang digunakan pun terbaru atau sedang happening di trend beauty. Proses booking makeup artist di Beauty Stalker pun tidak sulit. Kapan pun dan di mana pun, pemesanan dapat dilakukan.

F: Sejauh ini, ketika Beauty Stalker mulai diperkenalkan di sosial media, bagaimana antusiasme peminat kecantikan untuk Beauty Stalker?

BS: Kami sangat senang. Belum lama Beauty Stalker aktif di Instagram, kami menerima sambutan yang baik. Bahkan sampai hari ini, semua makeup artist yang tergabung sudah full-booked.

F: Untuk yang tertarik melakukan pemesanan jasa makeup artist di waktu berikutnya, di mana kita bisa mengetahui informasi tentang makeup artist yang tergabung di dalam Beauty Stalker untuk saat ini?

BS: Informasi bisa ditemukan dengan mudah melalui instagram Beauty Stalker. Di sana, kita bisa menemukan nama-nama makeup artist yang tergabung, plus look makeup atau karakter makeupnya seperti apa.

Selama acara perkenalan aplikasi Beauty Stalker berlangsung, untuk melengkapi kemeriahan acara, Beauty Stalker pun membawa seorang makeup artist asal Hongkong, Natasha Moor. Makeup Artist yang tak lain adalah sahabat dari founder Beauty Stalker Rachel Natani, dan juga seorang founder dari lini makeup yang sama dengan namanya, Natasha Moor’s Cosmetics, memberi tutorial daily makeup, menggunakan alat-alat makeup yang memang sedang happening saat ini. Orange concealer dari M.A.C cosmetics, highlighter gold dari BECCA, dan deratan koleksi lipstik favorit Natasha Moor, yang membuat kami antusias untuk memilikinya (it was so good).

Tak hanya itu, acara pun turut diramaikan dengan penampilan 10 muse Beauty Stalker, seperti Ayla Dimitri, Bianca Belnadia Lie, Cath Halim, Claudia Setyohadi, Dara Setyohadi, Valencia Tanoesoedibjo, Fitri Wahab, Michelle Santoso, Rosalindynata Gunawan, dan Sabrina Josep. Kesepuluh beauty muse tersebut berjalan menggunakan 10 warna lipstik favorit Natasha Moor Cosmetics, dilengkapi dengan outfit dari LOTUZ dan aksesori dari ALENKA & MARGO.

Tidak sabar untuk menunggu peluncuran aplikasi Beauty Stalker ini? Berkat pengaruh internet dan smartphone, kemudahan sampai urusan personal (kecantikan) pun tak sulit kita dapatkan. Apalagi untuk yang belum punya kenalan makeup artist sama sekali.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading