Sukses

Beauty

Sebelum Usia 30, Segera Lindungi Kulit Area Matamu!

Jakarta Seiring dengan bertambahnya usia, tekstur kulit pun ikut mengalami perubahan. Coba perhatikan rutinitas perawatan wajah yang biasa kamu lakukan. Apakah suduh mencukupi kebutuhan kulit wajahmu? Karena mencuci wajah dan menggunakan pelembab saja tak cukup untuk melindungi kulit wajahmu, maka perhatian intens pun dibutuhkan, Fimelova.

Dari semua bagian kulit wajah, area menjadi titik dimana kita harus mulai memberikan perawatan mendalam. Karena lapisan kulit di area mata lebih tipis dari kulit wajah lainnya, maka bagian satu ini sangat rentan pada kerutan. Perempuan yang mendekati usia 30 tahun, berpeluang besar mengalami kerutan di wajah. Jadi, sebelum terlambat, maksimalkan rasa pedulimu pada kulit wajah sebelum usia 20-an, karena elastisitas kulit di usia itu masih dalam kondisi baik. Sebelum terlambat, lebih baik mencegah daripada menyesal di hari esok kan, Fimelova?

Well, perawatan yang kamu butuhkan pun tak sulit. Kamu hanya perlu teratur menggunakan krim pelembab yang diformulasikan khusus untuk area mata. Buat kamu yang bingung dan ingin mencari krim mata seperti apa yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu, berikut kami rekomendasikan beberapa krim mata yang bisa kamu coba. Let’s scroll down!

 

1. Biorderma, Sensibio Eye Contour Gel, 2. NOVEXPERT, Expert Lifting Eye Contour, 3. L’OCCITANE, Immortelle – Divine Eyes, 4. Shiseido, White Lucent Anti-Dark Circles Eye Cream, 5. SK-II Stempower Eye Cream

 

Shiseido, White Lucent Anti-Dark Circles Eye Cream

Buat kamu yang memiliki tipe kulit kering dan sudah terlanjur memiliki lingkar hitam di area mata, krim mata ini mulai bisa kamu lirik nih, Fimelova. Menambahkan skincare ini di dalam rutinitas cantikmu, akan membantunmu untuk mengurangi masalah kulit di bagian mata dengan cara memberi kelembaban, mengurangi produksi berlebihan.

SK-II Stempower Eye Cream

Krim dengan tekstur lembut, dan mudah meresap di kulit saat digunakan adalah kesan pertama saat menggunakan krim mata milik SK-II ini. Kandungan Pitera yang menjadi rahasia kecantikan dari negeri Jepang dan sudah dipercaya oleh orang tua zaman dulu ini, menjadi kelebihannya, Fimelova. Teratur menggunakan, kulit akan terasa lebih kencang, kerutan tersamarkan, sekaligus membantu regenerasi kulitmu sehingga tampak bercahaya kembali.

L’OCCITANE, Immortelle – Divine Eyes

Jika kulitmu tipe sensitif, Divine Eyes bisa jadi jawabannya. Aroma khas bunga immortelle yang kuat, tak hanya dapat menyelasaikan masalah kulit mata, tapi juga mampu memberi ketenangan saat mengaplikasikannya.

NOVEXPERT, Expert Lifting Eye Contour

Kamu salah satu penggemar aroma green tea? Biar nggak malas dan nggak lupa menggunakan krim mata, krim mata dari NOVEXPERT ini wajib ada di koleksi skincare harianmu, Fimelova. Aroma green tea yang terkandung di dalamnya, tak hanya mampu mengencangkan kulit tapi juga menyegarkan.

Biorderma, Sensibio Eye Contour Gel

Menemukan skin care untuk tipe kulit kombinasi memang cukup tricky. Tapi sekarang kamu nggak perlu khawatir lagi. Bioderma yang terkenal dengan makeup removernya, kini kembali menambah koleksi skincare-nya, Fimelova! Krim mata ini bisa digunakan oleh tipe kulit normal, oily, dan sensitif, seperti gampang kemerahan dan gatal-gatal. Kamu yang super sibuk saat bekerja, hingga mengharuskan pulang larut malam, krim mata ini bisa menjaga mata dari timbulnya sembab. Dipakai sebelum tidur dalam keadaan kulit yang sudah dibersihkan, esok pagi, mata segar pun bisa kamu dapatkan lagi.

Last but not least, menggunakan krim mata dengan harga super mahal sekalipun nggak akan bermanfaat jika kamu belum tahu cara pemakaian yang benarnya seperti apa. Untuk hasil maksimal, gunakan krim mata di waktu pagi dan malam hari. Ambil krim secukupnya, dengan lembut tepukkan 2 tekanan krim di kedua mata, mengikuti kontur mata, Ratakan dari bagian dalam keluar ujung mata. Nggak sulit kan, Fimelova? Selamat mencoba dan bye-bye mata panda!

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading