Sukses

Beauty

Gwyneth Paltrow Luncurkan Makeup Berbahan Organik

 

Jakarta Setelah Gwen Stefani dan Demi Lovato, kini giliran aktris Gwyneth Paltrow yang meluncurkan lini makeup miliknya. Sebagaimana dua rekannya yang bekerjasama dengan makeup brand, ibu dari Apple dan Moses Martin ini juga menggandeng brand kosmetik yaitu Juice Beauty, Fimelova. Hanya saja, ada satu hal yang membedakan perempuan berambut pirang ini dengan kedua rekannya tadi. Makeup milik Gwyneth dibuat menggunakan bahan-bahan organik.

Bertindak sebagai Makeup Creative Director Juice Beauty, pemenang Oscar 1998 untuk perannya di Shakespeare in Love ini mengkurasikan the Phyto-Pigment Color collection yang punya 78 produk untuk wajah, mata dan bibir. Seperti gaya hidup perempuan 43 tahun ini yang serba natural dan banyak menggunakan bahan organik, koleksi makeup miliknya pun dibuat menggunakan bahan-bahan organik yang sudah tersertifikasi seperti buah berry, bunga, buah dan sayuran.

Makeup ini dijual dengan harga yang tidak bakal membuat kantong jebol. Gwyneth mengatakan, harga makeup yang dijual di Juice Beauty.com ini berkisar antara USD 20 – USD 48. Buat kamu yang bergaya hidup natural dan hijau, makeup Gwyneth mungkin bisa jadi pilihan nih.

“Pemilik Juice Beauty, Karen Behnke, adalah seorang ibu yang pekerja keras. Dia juga seorang pengusaha yang hebat. Kami berdua punya pemahaman yang sama soal makeup yang bagus, berkualitas dan dibuat dari bahan-bahan yang aman,” ungkap mantan istri Chris Martin ini.

Dia juga menjelaskan, makeup ini banyak terinspirasi oleh California. Susana California yang cerah dan selalu ‘hidup’ sangat menginspirasi warna-warna yang ada di makeup ini. Selain itu, Juice Beauty adalah perusahaan yang berdiri dan berbasis di California.

Uniknya nih Fimelova, Gwyneth menamai beberapa produk dengan nama teman-temannya dan juga ibunya. Kate Hudson, Drew Barrymore, Cameron Diaz, Reese Witherspoon, Chelsea Handler adalah beberapa nama yang dipilih perempuan kelahiran 1972 ini. Selain itu, dia juga memasukkan nama ibunya, Blythe Danner dan anaknya, Apple, menjadi nama produk di makeup ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading