Jakarta Kamu pasti berharap segala sesuatu berjalan dengan sempurna di pesta pernikahan. Bayangkan jika sesuatu terjadi, tentunya ini akan menjadi malapetaka. Ikuti tips jitu berikut ini untuk menyelamatkanmu dari hal-hal yang tidak diinginkan.
Mata bengkak saat bangun tidur
Advertisement
Letakkan dua sendok ke dalam freezer selama 15-20 menit sambil minum segelas besar air lemon sebagai detoks. Jika sendok telah membeku, letakkan secara perlahan di atas mata kamu (mata dalam keadaan terpejam). Biarkan permukaan lekuk sendok menyentuh kelopak mata. Biarkan selama beberapa menit. Jika kamu tidak memiliki sendok, gunakan es batu balok yang dibungkus dengan handuk tipis sebagai pengganti kompres.
Tiba-tiba cegukan
Cobalah lakukan aktivitas menelan secara berulang dan minumlah segelas air putih sembari menutup kuping.
Ritsleting rusak
Satu-satunya penyelamat untuk gaun pengantin kamu adalah peniti. Gunakan beberapa peniti berukuran besar yang bisa diaplikasikan di dalam gaun, sehingga tidak ada satupun orang yang mengetahuinya.
Noda pada wajah
Gunakan concealer lebih tebal untuk menutupinya. Jangan lupa untuk menggunakan bedak tabur sesudahnya untuk hasil akhir yang lebih sempurna.
Tercoret oleh maskara
Gunakan tisu basah untuk menghilangkan noda maskara yang tercoret di bagian mata kamu. Minta makeup artist wedding kamu untuk menambahkan kembali concealer, foundation, dan bedak sebagai penutup terakhir.
Mengatasi kulit terbakar
Hindari pemakaian air panas. Ganti dengan menggunakan air dingin agar menyegarkan kulit. Gunakan produk perawatan kulit yang mengandung ekstrak lidah buaya agar lebih nyaman. Terakhir, mintalah pada make up artist kamu, untuk menggunakan aplikasi make up airbrush yang aman untuk kulit wajahmu.
Menangani kuku terkelupas
Cat kembali kuku dan tambahkan top coat, tunggu beberapa saat, lalu tambahkan lagi cuticle oil di seluruh permukaan kuku. Trik ini akan melindungi cat kukumu dan terkunci oleh topcoat.
Foto: Bailey Wang
Penulis: Andwi F. Larasati