Advertisement
Next
Jakarta Stay Clean
Menggunakan softlens itu membutuhkan ketelitian khusus, terlebih jika bicara soal kebersihan. Ketika akan menggunakan softlens, tangan haruslah dalam keadaan bersih. Jika kamu sudah terlanjur menerapkan lotion atau produk perawatan kulit, pastikan untuk mencuci tangan dengan bersih sebelum mengaplikasikan softlens tersebut. Ini untuk menghindari iritasi pada matamu!
Advertisement
Next
Do Before Makeup
Beberapa orang masih kesulitan saat menggunakan softlens. Jika tak dilakukan dengan benar, mata jadi merah dan berair. Nah, inilah alasannya kamu disarankan untuk menggunakan softlens terlebih dahulu sebelum menggunakan makeup. Langkah ini juga memudahkan untuk menjaga softlens tetap dalam keadaan bersih dan bebas dari makeup. Dan jangan lupa juga lepas softlens sebelum kamu membersihkan makeup kamu ya! One more thing, pilih softlens yang hypoallergenic dan oil-free ya! Hal ini tentunya untuk menghindari iritasi dan infeksi terlebih saat menggunakan makeup mata.
Advertisement
Next
Careful with Powder
Saat pengaplikasian face powder, pastikan mata dalam keadaan tertutup dan hati-hati jangan sampai bubuk bedak masuk ke mata. Atau kamu juga bisa mengganti eyeshadow powder dengan cream eyeshadow untuk menghindari bubuk eyeshadow terkena mata.
Next
Guard Your Lenses
Sementara kita melindungi mata dari makeup, kamu juga harus melindungi softlens kamu ya. Hindari menyimpan kemasan softlens berdekatan dengan cat kuku, nail remover, lem bulu mata, dan semua jenis wewangian agar tetap softlens tetap aman dan bersih.
Advertisement
Next
Mind the Style
Sekarang sudah banyak softlens yang tersedia dalam beragam gaya. Satu yang sedang popular dan jadi favorit banyak orang adalah softlens dengan efek baby eyes. Yup, softlens yang akan membuat matamu lebih besar seperti mata bayi. Softlens ini pas banget dipakai untuk kamu yang memiliki mata kecil untuk membuatnya terlihat lebih besar. Padu padankan dengan bulu mata palsu dengan bagian ujung yang lebih panjang untuk kesan mata yang lebih terangkat.